SuaraBatam.id - Tidak hanya Sinovac, Provinsi Kepulauan Riau juga dapat jatah vaksin Covid-19 AstraZeneca sebanyak 5 ribu vial atau 50 ribu dosis.
Disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri, M Bisri, vaksin tersebut akan diprioritaskan bagi para lansia, pejabat publik, serta para ustaz dan ulama.
"Hari Jumat nanti, ada sebanyak 100 orang ustaz akan divaksin perdana menggunakan vaksin AstraZeneca ini di Masjid Raya Dompak," kata Bisri ditemui di Kantor Gubernur di Dompak, Tanjungpinang, Selasa (23/3/2021).
Meski sempat berpolemik, hingga saat ini, para ustaz dan ulama di Provinsi Kepri sudah menyatakan setuju untuk menggunakan vaksin yang diproduksi di Inggris tersebut.
Baca Juga: Vaksin Covid dari LN Lancar, DPR: Seharusnya Vaksin Nusantara Tak Dihambat
"Saya sudah komunikasi ke mereka, dan mereka setuju. Karena, memang vaksin itu sudah diperbolehkan digunakan dan itu rekomendasi dari MUI," tutur Bisri, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Ia juga menjelaskan, berkaitan dengan distribusi vaksin, nantinya akan disalurkan di Kota Tanjungpinang dan Kota Batam terlebih dulu.
"Kita rencannya, besok akan langsung kita distribusikan," ujarnya lagi.
Ia menambahkan, berdasarkan informasi dari pihak Kementerian Kesehatan (Kemenkes) total vaksin AstraZeneca yang akan didistribusikan ke Provinsi Kepri jumlahnya sebanyak 26 ribu vial atau 260 ribu dosis.
"Kemungkinan minggu depan sudah masuk lagi secara bertahap. Karena itu, kita harus cepat mendistribusikannya untuk yang awal ini," tutupnya.
Baca Juga: Pemerintah Indonesia Targetkan Dapat 100 Juta Vaksin AstraZeneca
Berita Terkait
-
Diupah Riki Rp1,1 Miliar, 3 WN India Pembawa Sabu 106 Kg di Kepri Kini Terancam Hukuman Mati
-
AstraZeneca Indonesia Diakui Sebagai Best Places to Work
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
-
AstraZeneca Indonesia Komitmen Tingkatkan Kesadaran Deteksi Dini dan Pengelolaan Penyakit Pernapasan
-
Pesta Seks Selama Pandemi dan Kebohongan Vaksin Covid-19, Dokter di New York Terancam Penjara!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Serangan Fajar Pilkada Batam: 2 Wanita Ditangkap, Anggota DPRD Diduga Terlibat
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam