
SuaraBatam.id - Langkah awal pemulihan pariwisata, dilakukan vaksinasi Covid-19 kepada 3.500 pelaku di Kota Batam dan Kabupaten Bintan Provinsi Kepulauan Riau.
"Kami menargetkan 1.500 orang di Batam dan di Bintan 2.000 lebih," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, dilansir laman Antara, Minggu (21/3/2021).
Kemenparekraf menargetkan 30.000 orang pelaku usaha Batam dan Bintan menerima vaksin Covid-19, sebelum pembukaan koridor perjalanan yang aman dengan Singapura, pada April 2021 mendatang.
Vaksinasi Covid-19 terhadap pelaku wisata diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan pelancong mengenai keamanan, keselamatan, dan kenyamanan saat menghabiskan waktu di dua zona yang direncanakan dibuka untuk wisman itu.
Baca Juga: KPAI: Vaksinasi Guru Tak Bisa Jadi Syarat Tunggal Pembukaan Sekolah
"Untuk bangkitnya Kepri khususnya di sektor pariwisata," kata dia.
Dalam kesempatan itu, Sandi mengingatkan pelaku pariwisata yang sudah divaksin untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dengan ketat.
Seorang pelaku wisata yang menjalani vaksinasi, Mariani, menyatakan bersyukur dengan program pemerintah untuk membentuk kekebalan kelompok terhadap Virus Corona.
Usai divaksin, ia menyatakan tidak merasakan keluhan yang berarti.
Di tempat yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam Didi Kusmarjadi menyatakan, total pelaku pariwisata yang akan menerima vaksin pada pekan ini sebanyak 1.900 orang, dilakukan bertahap hingga Senin (22/3).
Baca Juga: 1602 Karyawan BPJamsostek Ikuti Program Vaksinasi Covid-19
Pihaknya melibatkan sekitar 50 orang tenaga medis yang dibagi dalam lima tim dalam vaksinasi insan pariwisata, yang pembukaannya dihadiri Menteri Pariwisata dan Parekraf itu.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Tomia, Pulau Cantik dengan Ragam Wisata Alam di Wakatobi
-
Rote Hospiltality Academy Punya Pendidikan Pariwisata Gratis di NTT
-
Bukan Pertama Kali Bali Blackout, Waktunya Mandiri Dengan Energi Terbarukan?
-
Desa Wisata Pentingsari, Pariwisata Edukasi untuk Mempelajari Budaya Jawa
-
Menilik Persona Paniai, Disebut-sebut sebagai Danau Terindah di Tanah Papua
Terpopuler
- Ungkap Alasan Dukung Pemakzulan Gibran, Eks KSAL: Dia Enggak Masuk, Saya Ingin yang Terbaik!
- Mutasi Anak Try Sutrisno Batal Usai Dikaitkan Isu Pemakzulan, Purnawirawan Minta Panglima TNI Cermat
- 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Rp3 Jutaan untuk Pekerja Keras: Pilih yang Irit atau yang Ngebut?
- Selamat Tinggal Ole Romeny dan Marselino Ferdinan, Bos Oxford Kasih Isyarat
- Pemain Asing PSM Makassar: Sepak Bola Indonesia Hanya Cocok untuk Cari Uang, Bukan Main Serius
Pilihan
-
Garuda Indonesia Tak Kuat Bayar Biaya Perawatan Pesawat, Erick Thohir Mau Panggil Wamildan Tsani
-
Persib Bandung Terancam Gagal Juara BRI Liga 1 2024/2025 Gara-gara Persebaya, Begini Hitungannya
-
Jual Data Demi Uang: Warga Bekasi Antre Pindai Retina di Worldcoin
-
Garuda Indonesia Tak Kuat Bayar Biaya Perawatan Pesawat, 15 Unit Terpaksa Parkir
-
Link Live Streaming Persik Kediri vs Persebaya Surabaya: Laga Persib Pesta Juara?
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan