SuaraBatam.id - Isti polisi tewas over dosis narkoba di Motel Sky Garden dengan mulut keluar busa. Suaminya bertugas di Polda Sumatera Utara (Sumut).
Motel Sky Garden itu adalah sebuah tempat hiburan malam (THM) di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).
Istri polisi itu berinisial RA (30). Perempuan itu masuk ke tempat hiburan malam dengan membawa narkoba.
Akibat mengonsumsi obat terlarang jenis pil ekstasi itu, RA diduga mengalami over dosis (OD) karena mulutnya mengeluarkan busa. Istri polisi RA juga sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat di wilayah Kota Binjai, namun nyawa korban tidak tertolong lagi.
Kepala Bidang Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Hadi Wahyudi ketika dikonfimasi Telisik.id membenarkan adanya seorang istri polisi yang meninggal dunia di tempat hiburan malam, Motel Sky Garden.
Namun, Hadi belum bisa memberikan keterangan penyebab meninggalnya korban. Hanya saja, laporan tewasnya korban telah diterima Polda Sumut.
"Iya benar telah meninggal. Akibat meninggalnya itu belum bisa kita pastikan karena sedang kita lakukan penyelidikan," kata Kombes Hadi Wahyudi kepada Telisik.id, Rabu (17/3/2021).
Hadi mengatakan, penyelidikan tewasnya RA dilakukan oleh petugas Direktorat Narkoba Polda Sumut dan telah dilakukan penyisiran di tempat hiburan malam, Motel Sky Garden.
Penyisiran itu untuk mengungkap motif kematian korban.
Baca Juga: Istri Oknum Polisi Tewas Diduga Overdosis di Sumut Tunggu Proses Cerai
"Tim dari Ditresnarkoba Polda Sumut telah melakukan penyelidikan di lokasi untuk mengumpulkan bukti-bukti kasus tersebut. Petugas juga berusaha melakukan penyisiran di lokasi untuk mengungkap kematian korban apakah tewas akibat obat terlarang atau lainnya," ujarnya.
Berdasarkan laporan Bidang Propam Polda Sumut, kata Hadi, RA sedang menjalani proses perceraian dan tidak rukun lagi dengan suaminya. Namun, status korban masih Bhayangkari di Polda Sumatera Utara.
"Benar yang bersangkutan masih berstatus Bhayangkari, meski dalam proses perceraian. Karena pasutri itu sudah tidak rukun lagi, sekarang keduanya sedang menunggu proses cerai," pungkasnya.
Diketahui, THM Motel Sky Garden beberapa waktu lalu sempat digerebek pihak berwajib. Puluhan kendaraan bermotor roda dua dan roda empat diamankan.
Selain itu, puluhan pengunjung dan karyawan digiring oleh petugas. Pengunjung beserta kendaraannya kemudian dipulangkan, sementara mesin judi jenis Jackpot disita petugas.
Berita Terkait
-
Dua Pelari Muda Indonesia Pecah Podium di 200 Meter Kejuaraan Atletik Asia Tenggara 2025
-
Gubernur Bobby Nasution Teken Kesepakatan Pengelolaan Sampah Jadi Energi
-
Viral ASN Deli Serdang Ngaku Sulit Naik Pangkat, Bobby Nasution Langsung Mediasi dan Ini Hasilnya
-
Menteri PPPA Sesalkan Vonis Ringan Kematian Anak oleh TNI di Deli Sedang, Dorong Naik Banding
-
Viral Oknum TNI Merasa Tak Salah Usai Bunuh Istri, Acungkan Jari Tengah Saat Rekonstruksi
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen