SuaraBatam.id - Mantan menteri Rizal Ramli menanggapi sinis pernyataan Presiden Jokowi yang menyebut tak tertarik tiga periode. Soso ekonom senior itu mengaku tak yakin dengan ucapan Jokowi.
Hal itu lantaran menurutnya, beberapa kali Joko Widodo mengambil langkah yang tidak sesuai dengan apa yang ia ucapkan. Sehingga, ia tidak yakin dengan ucapan Jokowi.
“Soal 3 kali, ada bantahan resmi dari Mas @jokowi. Masalahnya adalah track record antara ucapan vs tindakan yg sering bertolak belakang. Yo ra percaya..Maaf geh omongane sering kewolak walek terus piye le arep percoyo. Mungkin harus bikin pernyataan diatas meterei kali ya?” tulis Rizal berkicau di akun Twitternya dikutip pada Selasa (16/3/2021).
Cuitannya tersebut lantas dibalas oleh ratusan warganet di Twitter. Mereka terbagi menjadi dua kubu, ada yang percaya dan meragukan ucapan Jokowi.
Baca Juga: HNW: Jokowi Dengarkan Aspirasi, Tak Tergiur dengan yang Cari Muka
Bahkan, ada pula yang membandingkan ucapan Jokowi dengan kasus naiknya iuran BPJS Kesehatan. Meski MA sudah memutuskan untuk membatalkan kenaikan iuran BPJS Kesehatan, Pemerintah masih tetap menaikkan.
“Di atas materai? Ra ngaruh kayaknya. Wong keputusan MA membatalkan kenaikan iuran BPJS Kesehatan,trus gak lama dinaikin lagi tho?” balas akun @/itanjung atas cuitan Rizal itu.
Ia sebelumnya juga turut bersuara saat isu presiden tiga periode kian menguat. Menurutnya, jabatan tiga periode itu melanggar UUD yang mengatur jabatan presiden maksimal dua kali.
Berita Terkait
-
Sindir Jokowi Bagi-bagi Kaos, Prof Henri Subiakto: Mantan Presiden Bukan Sibuk Ceramah di Kampus Malah jadi Timses
-
Jokowi Disindir Post Power Syndrome, Dinilai Tak Mau Lepas dari Panggung Politik
-
Jokowi Jadi Jurkam di Pilkada Jateng, Rocky Gerung: Bukan Negarawan, Hanya Politisi
-
Hapus Postingan Kaskus Kurang Bersih, Ada Jejak Pemilik Fufufafa Tahu Jadwal Jokowi
-
Jokowi dan Prabowo Disebut Tak Masalah Pramono jadi Gubernur Jakarta, Asal...
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra