SuaraBatam.id - Beberapa bangunan milik warga di pelantar tak jauh dari jalan Ahmad Yani, Meral, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau habis dilahap si jago merah pada Sabtu (6/3/2021) dini hari.
Setidaknya 8 bangunan terdiri dari tujuh rumah dan satu gudang dikabarkan habis terbakar. Saksi mata menyebut, api cepat merembet karena kebanyakan terbuat dari kayu.
"Ada 7 keluarga yang tinggal di sini, semuanya jadi korban, dan ada satu bekas gudang juga terbakar," kata Alfian, salah seorang korban.
Korban menyebut, tidak ada satupun barang yang bisa diselamatkan. Dua unit mobil pemadam kebakaran dibantuk dua tanki warga dikerahkan untuk memadamkan api.
"Apinya cepat membesar, kami hanya bisa menyelamatkan diri saja," ucapnya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Saat ini kepolisian telah mendatangi lokasi dan memasang garis polisi dan melakukan penyelidikan terkait penyebab dari kebakaran tersebut.
"Api sudah padam dan TKP kita police line. Kita sedang melakukan lidik," kata Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan, saat dikonfirmasi.
Sejumlah korban kebakaran tersebut masih terus mencari sisa-sisa barang yang mungkin masih bisa diselamatkan.
Baca Juga: Gas Bocor, Satu Rumah di Setiabudi Jaksel Hangus Terbakar
Berita Terkait
-
Titik Panas Karhutla Riau Meningkat, Kapolda Padamkan Api-Semangati Anggota
-
5.680 Warga Batam Sembuh COVID-19
-
Waduh! Lahan Gambut di Siak yang Pernah Dipadamkan Terbakar Lagi
-
Pekan Depan, Polri Limpahkan Berkas Perkara Enam Laskar FPI ke Kejagung RI
-
Gas Bocor, Satu Rumah di Setiabudi Jaksel Hangus Terbakar
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar