SuaraBatam.id - Jumat (5/3/2021) hari ini KLB Partai Demokrat. Dalam Kongres Luar Biasa Partai Demokrat, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY akan digulingkan.
AHY akan digulingkan di KLB Partai Demokrat. KLB Partai Demokrat akan dilakukan di sebuah hotel di Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Eks Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Marzuki Alie memastikan diri bakal hadiri acara Kongres Luar Biasa Demokrat itu.
"Saya dapat undangan (KLB), saya akan hadir," kata Marzuki kepada Suara.com, Jumat (5/3/2021).
Marzuki Alie baru akan berangkat menuju Deli Serdang tempat KLB digelar pada Jumat pagi ini ini.
Kendati begitu, Marzuki tak menjelaskan lebih rinci ia hadiri KLB tersebut bersama dengan siapa.
"Saya baru akan berangkat pagi ini," tuturnya.
Sementara ketika disinggung apakah Kepala Staf Presiden Moeldoko turut hadir dalam acara tersebut atau tidak, mantan ketua DPR RI itu mengaku tidak tahu.
"Saya nggak tahu (Moeldoko akan hadiri acara KLB atau tidak)," tandasnya.
Baca Juga: Andi Arief: Jangan Salahkan Jika Mantan Presiden Demonstrasi di Istana
KLB Deli Serdang
Eks Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua membenarkan bahwa sejumlah mantan kader partai berlambang mercy itu akan menggelar Kongres Luar Biasa atau KLB di sebuah hotel di Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. KLB tersebut akan digelar Jumat (5/3/2021).
"InshaAllah digelar besok. Iya betul (di Deli Serdang)," kata Max Sopacua kepada Suara.com, Jumat (4/3/2021).
Max sendiri akan langsung terbang pada dini hari nanti untuk menghadiri acara KLB tersebut. Nantinya sejumlah nama-nama mentereng bakal hadir seperti Jhoni Allen hingga Marzuki Alie.
"Ya semua lah yang berkepentingan akan datang semua. Termasuk pemilik suara," tuturnya.
Max mengatakan, KLB tersebut digelar nantinya akan diusulkan nama Kepala Staf Presiden Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat yang baru menggantikan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Berita Terkait
-
Lobi Prabowo-SBY Bikin Demokrat Ubah Sikap Soal Pilkada? Ini Kata Gerindra
-
Sebut Politik Dinamis, Dede Yusuf Ungkap Alasan Demokrat 'Lirik' Pilkada Lewat DPRD
-
SBY dan Hoax Ijazah Jokowi, Manuver Demokrat di Pusaran Politik Digital
-
Perang Lawan Hoax SBY: Demokrat Polisikan 4 Akun YouTube dan TikTok, Ini Daftarnya
-
Pilkada Lewat DPRD Jadi Opsi Serius, Demokrat Nyatakan Sejalan dengan Presiden Prabowo
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar