SuaraBatam.id - Kapal Perang Republik (KRI) Semarang milik TNI Angkatan Laut mengangkut 11,6 juta masker bantuan dari Yayasan Temasek Singapura untuk Indonesia.
KRI Semarang berangkat dari Changi Naval Base Singapura pada Kamis, dan rencananya dibongkar muat di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, kemudian disalurkan ke sejumlah pihak.
Yayasan Temasek Singapura menyerahkan bantuan masker kepada pemerintah Indonesia melalui Kedutaan Besar RI di Singapura untuk membantu penanganan COVID-19 di Tanah Air.
Bantuan berupa 11,3 juta masker medis dan 350 ribu masker yang dapat digunakan berulang itu diserahkan secara virtual yang dihadiri perwakilan Temasek Singapura, Badan Nasional Penanganan Bencana, Kementerian Pertahanan, Mabes TNI dan perwakilan instansi lainnya, Rabu (24/2).
Baca Juga: Persiapan Pemkab Tangerang Antisipasi Efek Samping Vaksinasi Covid-19
Dalam keterangan pers Kedutaan Besar RI di Singapura, Kamis, sebanyak 9,3 juta bantuan masker medis diserahkan kepada BNPB, 1 juta kepada Kementerian Pertahanan, dan 1 juta kepada TNI.
Sedangkan 150.000 'reusable mask' diserahkan kepada Provinsi Sumatera Selatan, 150.000 kepada Kogabwilhan I/RSPI Pulau Galang, dan 50.000 kepada BNPB.
Dubes Suryo Pratomo menyampaikan apresiasi kepada Temasek Foundation atas dukungan dan kerja sama yang terus terjalin dalam upaya penanganan COVID-19 di Indonesia dengan memberikan berbagai bantuan peralatan medis.
Dubes juga mengapresiasi dukungan transportasi dari TNI dalam penyaluran bantuan dari Singapura ke Indonesia.
Sementara itu, Chief Executive Temasek Foundation International Bennedict Cheong menyampaikan terima kasih atas kerja sama semua pihak, sehingga kegiatan penyaluran bantuan dapat terlaksana dengan baik.
Baca Juga: Bali Catatkan Angka Kesembuhan Covid-19 Bertambah 292 Orang
Dalam rilis tersebut, juga disebutkan bahwa seluruh instansi penerima bantu.
Berita Terkait
-
Momen Epik Suporter Indonesia dan Jepang Nyanyikan Lagu 'Sayonara', Bahrain Takut Apa?
-
Timnas Indonesia Disikat Jepang, Postingan Bijak Justin Hubner Banjir Kritikan
-
Usai Imbang Lawan Australia, Arab Saudi Target 3 Poin Saat Jumpa Indonesia
-
Respons Kevin Diks usai Debutnya di Timnas Indonesia Ternoda Cedera dan Kalah Lawan Jepang
-
"Gali Lubang Tutup Lubang", Cara Sri Mulyani Bayar Utang Jatuh Tempo Rp800 T di 2025
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra