
SuaraBatam.id - Kerja Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memuaskan. Kerja Prabowo memuaskan di kabinet Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Hal tersebut berdasarkan survei yang digelar oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI). Sebanyak 13 persen responden menyatakan kinerja Prabowo sangat memuaskan, 62 persen lainnya menyatakan cukup puas.
Tak hanya Prabowo, koleganya, Sandiaga Uno juga dianggap memuaskan jadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Nilainya 8 persen responden mengaku sangat puas dan 61 persen menyebut cukup puas.
"Tingkat kepuasannya paling tinggi terhadap Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, disusul Menteri Pariwisata Sandiaga Uno, disusul Menteri Keuangan Sri Mulyani, kemudian Menteri sosial Tri Rismaharini, diikuti kemudian oleh Pak Erick Tohir," ujar Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan dalam rilis survei secara daring, Senin (22/2/2021).
Masyarakat yang menilai kinerja Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sangat memuaskan 12 persen, sedangkan yang menyatakan cukup puas sebesar 56 persen.
Baca Juga: Pejabat Baru Diminta Paham Aturan Main, Gagal Urus Karhutla Bakal Dicopot
Berikutnya, Menteri Sosial Tri Rismaharini meraih penilaian sangat memuaskan sebesar 12 persen dan yang menyatakan cukup puas 53 persen.
Djayadi menjelaskan, tingkat kepuasan publik bergulir pada nama-nama sebelumnya telah dikenal oleh masyarakat. Semakin dikenal masyarakat, semakin tinggi pula tingkat kepuasan masyarakat.
Terlihat dari tingginya tingkat kepuasan kepada Prabowo dan Sandiaga yang notabenenya merupakan kontestan pemilihan presiden (Pilpres) 2019.
"Menteri yang memiliki tingkat atau lebih banyak dibicarakan baik di media atau di tempat-tempat pembicaraan lainnya, secara umum itu cenderung memperoleh kepuasan yang lebih tinggi di masyarakat," ujar Djayadi.
LSI melakukan survei dengan metode wawancara tatap muka sejak 25-31 Januari 2021, dengan responden sebanyak 1.200 orang.
Baca Juga: Sebut Cara Paling Murah, Jokowi: 99 Persen Kebakaran Hutan Ulah Manusia
Margin of error dari ukuran sample tersebut sebesar sekitar 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Menanggapi hasil survei, politikus Partai Gerindra, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, bahwa saat ini Prabowo tengah fokus menunaikan amanah sebagai Menhan.
"Beliau sepenuhnya menggunakan kapasitasnya untuk membantu Presiden Joko Widodo agar bisa terus meningkatkan kekuatan pertahanan RI sebagaimana amanah yang dibebankan oleh Presiden ke beliau," kata Dahnil, Senin (22/2/2021).
"Terkait dengan opini publik, apa pun itu, beliau menghormati sepenuhnya," ujar juru bicara Prabowo Subianto tersebut.
Berita Terkait
-
Survei CISA: 90 Persen Publik Yakin Isu Ijazah Palsu Permainan Rival Politik Jokowi
-
Soal Desakan Reshuffle ke Prabowo, Habiburokhman Blak-blakan Tak Setuju: Nanti Malah Gak Produktif
-
Dipolisikan Jokowi Pakai UU ITE, Roy Suryo Tak Terima: Saya Perancangnya!
-
Rocky Gerung Merasa Aneh Jokowi Bisa Jawab 22 Pertanyaan Polisi Dalam 1 Jam
-
Aroma Reshuffle Juni Menguat! Menerka Potensi Erick Thohir Out?
Tag
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan