Kesibukan membuat waktu luang menjadi sangat berharga bagi masyarakat urban. Padahal, ketika telah bekeluarga, menciptakan waktu berkualitas bersama anak dan pasangan merupakan hal yang penting dilakukan.
Menurut psikolog keluarga, Roslina Verauli, menghabiskan waktu berkualitas bersama anak memiliki beragam manfaat untuk meningkatkan kecerdasan anak secara emosi dan intelektual.
"Anak hebat itu nggak sekedar cerdas, rapornya bagus. Nggak sekedar sehat. Kita bisa bilang anak itu hebat kalau dia tanggap dan bisa baca situasi. Nggak akan mendominasi dan empati terhadap orang lain," ujar Vera pada temu media BebeHero Hi5 di Jakarta, Rabu (14/12/2016).
Menurutnya, karakter positif di atas hanya dapat dimiliki anak jika sering menghabiskan waktu berkualitas bersama orangtuanya. Menurutnya, waktu berkualitas tak memiliki patokan tertentu, yang terpenting benar-benar melibatkan perhatian antara orangtua dan anak.
"Waktunya dulu harus ada, nggak penting seberapa banyak, karena setiap keluarga punya acuannya masing-masing. Yang penting parenting behaviour harus ada, menyampaikan dengan hangat, akrab dan dua arah," tanbah dia.
Ia mengungkapkan, waktu berkualitas bersama keluarga bisa dilakukan dengan hal-hal sederhana, seperti menyanyi bersama sambil menari.
Namun orangtua harus berperan selayaknya seorang teman, sehingga anak bisa lebih terbuka dan berani mengeksplor kemampuannya secara alami.
"Nyanyi bersama itu bisa membuat semua daerah otak terstimulasi. Minimum kemampuan komunikasi anak berkembang, dekat dengan anak. Kalau ditambah tarian, bisa merangsang hormon pertumbuhan sel saraf dan koneksinya sehingga anak siap untuk belajar," pungkas dia.
Baca Juga: #TimnasDay Jadi Trending Topic, Sepakbola Persatukan Bangsa
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar