SuaraBatam.id - Tim pemenangan pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri Isdianto-Suryani (INSANI) menyatakan masih unggul dari paslon lain berdasarkan hitung nyata (real count) dengan total data yang masuk sekitar 40 persen. Demikian dikutip dari Batamnews, jejaring SuaraBatam.id.
"Data sementara diambil dari tujuh Kabupaten dan Kota di seluruh Kepri," jelas Ketua Tim Pemenangan INSANI, Bakti Lubis, Rabu (9/12/2020).
Ia menyatakan bahwa dalam hasil real count pasangan INSANI unggul dengan persentase 38,61 persen, paslon Surya-Iman (SINERGI) mendapatkan 23,47 persen, dan paslon Ansar-Marlin (AMAN) beroleh 37,92 persen.
Bakti Lubis juga menyebutkan bila pihaknya akan mengumumkan hasil tersebut di akhir, akan tetapi, dikarenakan salah satu paslon sudah memberikan pernyataan memenangkan kontestasi ini, maka pihaknya mengeluarkan hasil real count sementara ini.
"Kami tetap melakukan perhitungan yang real. Dari tadi perhitungan kami (INSANI, Red) sudah unggul," paparnya.
Tim pemenangan INSANI juga mengimbau agar masyarakat Kepulauan Riau agar tetap sabar menunggu hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Dalam kesempatan yang sama, Isdianto, salah satu paslon INSANI mengucapkan terimakasih kepada semua warga Kepri yang telah mempercayakan INSANI untuk kembali maju di wilayah itu.
"Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang memercayai INSANI. Harapan saya agar seluruh masyarakat tetap bersantai dan menunggu hasil resminya," ungkapnya.
Sedang paslonnya, Suryani mengatakan agar seluruh saksi terus mengawal suara hingga ke tingkat KPU.
Baca Juga: Pilkada Kepri: Calon Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad Nyoblos Sama Istri
"Untuk para saksi sampai tingkat KPU harus tetap solid dan tidak lengah karena proses masih terus berjalan. Karena hasil ada pada Real Count bukan Quick Count," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Ditunjuk Jadi Komisaris Ancol Wujud Bagi-Bagi 'Kue'? Cak Lontong Sebut Dirinya Kompeten
-
Klaim Menang Nyaris Seluruh Kecamatan di Jakarta, Cak Lontong Sebut Suara Pramono-Rano Capai 50,07 Persen
-
Perbedaan Real Count dan Quick Count, Hasilnya Valid Mana?
-
Intip Pawai Kemenangan Satu Putaran Pramono-Rano di Bundaran HI
-
Berkaca dari Aksi Timses Ridwan Kamil-Suswono, Apa Hukum Bikin Sayembara dalam Islam?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya