Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Rabu, 09 Desember 2020 | 13:15 WIB
Wakapolresta Barelang AKBP Junoto (Suara.com/Ahmad)

SuaraBatam.id - Polresta Barelang menerjunkan 735 personel untuk mengawal pelaksanaan Pilkada serentak di Batam. Anggota Kepolisian tersebut juga di sebar sampai ke pulau-pulau perbatasan.

Wakapolresta Barelang AKBP Junoto, mengatakan pihaknya bersama TNI siap siaga mengawal pelaksanaan Pilkada 2020 di Batam. Sejauh ini menurut dia berjalan dengan kondusif.

"Sampai siang ini alhamdulillah masih aman dan kondusif," kata Junoto saat meninjau salah satu TPD di Nongsa, Rabu (9/12/2020).

Dijelaskan bahwa untuk di Batam ada 13 TPS yang dinilai rawan. Namun letaknya di pulau-pulau terluar. Karena itu untuk 13 TPS tersebut dilakukan penjagaan secara ketat.

Baca Juga: TPS Tempat Calon Petahana Wali Kota Batam Muhammad Rudi Nyoblos Sepi

Dimana setiap TPS dijaga oleh dua orang personel Polisi dan dua Linmas. Pihaknya mengaku juga akan mengawal mulai dari pencoblosan hingga penghitungan selesai.

"13 TPS ini tersebar di beberapa kecamatan seperti di Belakangpadang," katanya.

Junoto mengatakan koordinasi dengan penyelenggara pemilu seperti KPU dan Bawaslu terus dilakukan. Pihaknya juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi mengatakan pelaksanaan Pilkada di Batam sejauh ini berjalan dengan baik. Pihaknya megaku juga telah melakukan koordinasi dengan Forkompinda untuk menjaga dan mensukseskan Pilkada Batam.

"Hari ini kami semua Forkompinda sudah keliling di beberapa TPS untuk memantau langsung pelaksanaan Pilkada. Alhamdulillah sejauh ini berjalan dengan baik," katanya.

Baca Juga: Logistik Pilkada Batam Mulai Didistribusikan, Termasuk APD Buat Petugas TPS

Kontributor : Ahmad Rohmadi

Load More