SuaraBatam.id - Ustaz Abdul Somad atua Ustaz Somad menyebut polisi penembak 6 laskar FPI masuk jahanam. Hal itu dikatakan Ustaz Somad menanggapi 6 laskar FPI ditembak mati polisi di Tol Jakarta-Cikampek.
Ustaz Somad menjelaskan dalam ajaran Islam, jika seseorang membunuh maka dia akan masuk neraka jahanam. Apalagi yang dibunuh adalah orang islam yang disebut sebagai orang beriman.
“Ajaran Islam mengatakan, siapa yang membunuh satu orang, sama dengan membunuh semua orang. Siapa yang membunuh orang beriman, maka balasannya adalah neraka jahannam,” ujar Ustaz Somad dalam video pernyataannya, Selasa (8/12/2020).
Ustaz Somad menjelaskan membunuh bukan jalan keluar dari masalah.
Ustaz Somad juga menegaskan bahwa dalam kasus ini Komnas HAM harus bertindak adil agar tidak timbul fitnah yang menyesatkan.
“Kepada Komnas HAM, usut tuntas supaya tidak ada fitnah berkepanjangan. Kalau Komnas HAM bertindak, dan diusut tuntas, Insya Allah, Allah menolong dan selesailah masalah,” ujarnya.
Ustaz Somad juga meminta kepada seluruh jemaah agar tidak terprovokasi.
“Kepada seluruh jamaah dan seluruh bangsa Indonesia untuk tidak terprovokasi, cerdas bermedsos, berdoa kepada kepada Allah. Jangan lupa hidup ini sudah ada yang mengatur, tidak ada satupun yang luput dan lepas dari pandangan Allah. Allah tidak tidur dan tidak mengantuk,” pesannya.
Baca Juga: Terkuak! Laskar Pengawal Rizieq Pakai Senpi Rakitan, Kaliber Peluru 9 MM
Berita Terkait
-
UAS Turun Gunung Luruskan Berita OTT Gubernur Riau: Itu yang Betul
-
Viral Ustaz Abdul Somad Sindir Pedas Orang Tua yang Marah Anaknya Dihukum Guru
-
UAS Umpamakan Hubungan Santri dengan Kiai lewat Mahzab Cinta: Susah Dilogikakan!
-
Ustaz Abdul Somad Bantah Patok Tarif Dakwah Rp40 Juta, Arie Untung Ikut Bersaksi
-
Bukan Sekadar Hadiah, Ini Makna di Balik Peci dan Tasbih Ustaz Abdul Somad untuk Ruben Onsu
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya