SuaraBatam.id - Wali Kota Tanjungpinang Rahma membubarkan fashion show yang dihelat di CK Hotel Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Pembubaran itu dilakukan, Selasa (24/11/2020) malam.
Pembubaran acara yang ditaja Exotics Model Project itu dipimpin langsung Wali Kota Tanjungpinang Rahma. Pembubaran dilakukan lantaran penyelenggara mengabaikan protokol kesehatan (protkes).
Acara tersebut abai protokol kesehatan dengan adanya kerumunan massa. Selain itu, pihak penyelenggara kegiatan tidak bisa menunjukkan perizinan yang seharusnya dikantongi sebelum acara berlangsung.
"Saya sebagai Wali Kota Tanjungpinang sangat kecewa dan menekankan kembali dengan terlaksananya kegiatan Exotics Model Project ini, yang pada dasarnya telah mengabaikan protokol kesehatan yang telah mengumpulkan keramaian dengan sama sekali tidak mengindahkan aturan dalam protokol kesehatan," kata Rahma dengan raut wajah kecewa.
Rahma mengimbau agar ke depannya bersama-sama sadar akan pentingnya aturan pemerintah dan protokol kesehatan.
Karena berdasarkan dengan data yang ada di saat ini, warga Tanjungpinang yang terkonfirmasi Covid-19 masih terus bertambah sehingga beberapa ruangan di rumah sakit penuh.
"Mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada pihak penyelenggara dan panitia kegiatan Exotics Model Project," sebutnya.
Rahma menjelaskan, dengan aturan yang berlaku seharusnya kegiatan sifatnya mengundang kerumunan ini belum bisa laksanakan dan dilanjutkan karena dengan kondisi Covid-19 saat ini.
"Kepala daerah harus bertanggung jawab dan akan diberi sanksi jika ada yang tidak mematuhi protokol kesehatan, sekali lagi saya mohon maaf untuk sementara kegiatan ini tidak dapat dilaksanakan dan dilanjutkan, semoga para panitia dapat mengerti dan memahaminya," ucapnya.
Baca Juga: Sekolah Tatap Muka Tingkatkan Kasus di Banyak Negara, Bisakah Dikendalikan?
Berita Terkait
-
Mengenal COVID-19 'Stratus' (XFG) yang Sudah Masuk Indonesia: Gejala dan Penularan
-
Kenali Virus Corona Varian Nimbus: Penularan, Gejala, hingga Pengobatan Covid-19 Terbaru
-
Mengenal Virus Corona Varian Nimbus, Penularan Kasus Melonjak di 13 Negara
-
7 Fakta Kenaikan Kasus COVID-19 Dunia, Thailand Kembali Berlakukan Sekolah Daring
-
Pasien COVID-19 di Taiwan Capai 41.000 Orang, Varian Baru Corona Kebal Imunitas?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen