SuaraBatam.id - Sejumlah peserta training camp (TC) Tilawatil Quran di MAN Ranai menjalani rapid test pada Senin (16/11/2020) lalu.
Kendati dikabarkan hasil rapid test reaktif, Kepala Sekolah MAN 1 Ranai, Fatimah menyatakan, hasil reaktif itu tidak ditemukan saat rapid test di MAN Ranai. Melainkan saat peserta TC masih di Asrama Haji.
Sebelumnya, para peserta dipindahkan ke MAN Ranai, pasalnya Asrama Haji saat itu akan dipakai sebagai lokasi isolasi pasien positif Covid-19.
Namun sebelum pindah mereka ditest swab atas inisiatif panitia. Saat di asrama haji, sebanyak tujuh orang peserta dan satu panitia dinyatakan reaktif.
Baca Juga: Guru Honorer Dapat Rp 1,8 Juta dari Pemerintah, Ini Syaratnya
"Memang benar kemarin di MAN diadakan rapid test massal, dan delapan orang yang reaktif tersebut memang hadir untuk melakukan rapid test kedua. Namun mereka dipisahkan dan tidak berinteraksi dengan peserta lainya," kata Fatimah, sebagaimana dilansir Batamnews.co.id (jaringan Suara.com), Selasa (17/11/2020).
Menurut Fatimah, untuk masyarakat sekitar MAN dan wali murid tidak perlu resah ataupun khawatir.
"Karena peserta TC yang berada di Asrama MAN 1 Natuna merupakan peserta yang hasil rapid nya non reaktif. Sedangkan untuk delapan orang yang reaktif tersebut sudah dilakukan isolasi mandiri di rumah keluarga masing masing," katanya.
Panitia TC Tilawatil Quran, M. Sabirin mengimbau juga warga agar tak khawatir.
"Saya hanya mengimbau kepada masyarakat untuk tidak khawatir, sebab para peserta yang berada di asrama MAN merupakan peserta yang non reaktif pada hasil rapidnya kemarin," ujarnya.
Baca Juga: Universitas di Jepang Kembangkan Alat Tes Virus Corona dari Ulat Sutra
Berita Terkait
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Hakim PA Batam Ditusuk OTK, KY Turunkan Tim Khusus
-
Sidang Kasus Narkoba Eks Polisi di Batam, Saksi Ungkap Penyisihan Barang Bukti Sabu
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
-
Pertama di Batam, Sekolah Ini Resmi Menjadi OxfordAQA Approved Centre
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
Terkini
-
Mengenal Sosok Wakapolda Kepri Baru Anom Wibowo, Pernah Diperiksa sebagai Saksi Kasus Firli Bahuri
-
Jadwal Berbuka Puasa dan Imsakiyah di Batam Jumat, 14 Maret 2025
-
Rotasi Besar-besaran di Polda Kepri! Siapa Saja yang Kena Mutasi?
-
Tiket Gratis Pelni di Batam Masih Tersedia, Begini Cara Mendapatkannya
-
Ini Daftar Lengkap 7 Deputi BP Batam yang Baru Dilantik dan Tugas Mereka