SuaraBatam.id - Debat kandidat pasangan calon Pilkada Kepulauan Riau akhirnya diubah dari rencana awal usai tiga komisioner KPU Kepri terkonfirmasi positif Covid-19.
Pada rencana awal diagendakan debat kandidat Cagub dan Cawagub akan digelar tiga kali. Namun lantaran kondisi internal KPU Kepri yang terganggu akibat wabah membuat debat kandidat menjadi dua kali saja.
berkaitan dengan ini, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepri, Sriwati mengatakan, langkah ini diambil lantaran tiga anggota KPU setempat terpapar Covid-19 dan harus menjalani karantina.
"KPU Kepri tengah merencanakan akan memangkas jadwal debat dari tiga kali menjadi dua kali. Selain itu, debat pertama batal dilangsungkan di Jakarta, melainkan tetap di daerah," kata Sriwati, Kamis (5/11/2020).
Ia menambahkan, saat ini pihaknya tengah menjajaki dan evaluasi adanya kemungkinan untuk merubah rencana yang sudah diagendakan sebelumnya.
"Hasil rapat evaluasi terkait perubahan debat kandidat ini nanti akan disampaikan ke masing-masing paslon. Bahkan pihaknya akan mendiskusikan teknis debat tersebut bersama paslon," tuturnya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Ia menuturkan, meski nantinya ada sejumlah perubahan, hal itu tidak akan mengganggu teknis pelaksanaan debat kandidat.
Ia beralasan, hal itu lantaran pelaksanaan debat kandidat sendiri dilaksanakan oleh event organizer (EO), sehingga tidak begitu berpengaruh.
“Kami hanya mengoordinasikan saja. Untuk tanggugjawab pelaksanaan sesuai dengan kesepakatan yang sudah dibuat dengan EO," tutup Sriwati.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Menurun, Australia Beli 50 Juta Dosis Vaksin Virus Corona
Berita Terkait
-
Update: Tambah 4.063, Kasus Corona di Indonesia Capai 425.796 Orang
-
Dokter Anak Dukung Penggunaan Vaksin Covid-19 dalam Keadaan Darurat
-
Kasus Covid-19 Menurun, Australia Beli 50 Juta Dosis Vaksin Virus Corona
-
Kades Lebak Wangi Bunuh Diri, Warga Sempat Demo Transparansi Dana Covid-19
-
Canggih! Rapid Test Covid-19 Baru Diklaim 99,9 Persen Akurat
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik