SuaraBatam.id - Bagi anda yang terbiasa berbelanja di minimarket atau pusat perbelanjaan, sudah pasti anda terbiasa dengan plastik yang digunakan untuk menenteng belanjaan anda.
Meski belakangan di beberapa kota di Indonesia sudah menerapkan peraturan yang melarang penggunaan plastik, kerap kali masih ada yang melanggarnya.
Seperti yang sudah banyak diketahui, plastik yang digunakan pusat perbelanjaan biasanya terdapat tulisan yang menunjukkn bahwa plastik itu ramah lingkungan.
Selain itu, ada pula yang menyebut bahwa plastik tersebut akan hancur dengan sendirinya. Namun apakah benar begitu?
Merujuk pada unggahan Mashable, melalui akun Twitter resmi mereka, menunjukkan peneliti dari University of Plymouth yang memperlihatkan sebuah plastik dengan label "ramah lingkungan" tidak hancur setelah 3 tahun dibiarkan berada di dalam laut, dikubur dalam tanah, dan dibiarkan di ruang terbuka.
Tidak hanya itu, bahkan plastik yang menurut klaim dari minimarket setempat "mampu hancur dengan sendirinya" itu masih mampu mengantongi barang bawaan hingga 10 kilogram.
"Plastik yang menurut klaim degradable atau ramah lingkungan, saat saya ambil dari lautan dan tanah, apakah benar sesuai dengan klaimnya?" ucap Imogen Napper, salah seorang dari peneliti tersebut.
"Tidak ada satupun dari plastik yang kami teliti benar-benar terbukti terurai atau sepenuhnya degradable di semua sektor lingkungan peneliti," ucapnya lagi.
Hasil yang paling "terlihat" memuaskan hanya terdapat di plastik yang diuji di kedalaman air laut. Plastik yang diletakkan di dalam laut memang nampak sudah hancur di beberapa bagiannya, meski hanya sedikit.
Baca Juga: Peduli Lingkungan, Andrey Sulap Sampah Plastik Berserakan Jadi Casing HP
Berita Terkait
-
Perempuan Ini Rela Habiskan Rp1,7 Miliar Agar Rupanya Mirip Naga
-
Peduli Lingkungan, Andrey Sulap Sampah Plastik Berserakan Jadi Casing HP
-
Pemkab Lebak Sosialisasikan Bebas Kantong Plastik di Pasar Tradisional
-
Mengemudi Cara Eco Driving, Biaya Bawa Mobil Pribadi Jadi Makin Irit
-
Pakai Cara Eco Driving, Biaya Bawa Mobil Pribadi Lebih Irit
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar