
SuaraBatam.id - Bioskop CGV di Grand Mall Batam kembali beroperasi, ada 5 studio yang disiapkan.
Dengan masing-masing studio hanya boleh diisi 50 persen dari kapasitas kursi penonton.
Setiap calon penonton bioskop juga wajib memakai masker, dicek suhu tubuhnya, memakai hand sanitizer serta menjaga jarak.
Selain CGV Batam, bioskop lainnya telah diberikan izin untuk beroperasi kembali setelah sempat tutup kurang lebih 7 bulan.
Baca Juga: CGV Grand Mall Batam Dibuka, Diserbu Ratusan Penonton Bioskop

Adapun bioskop yang telah diberikan izin yaitu bioskop XXI.
Ratusan penonton menyerbu bioskop CGV Grand Mall Batam setelah bioskop itu kembali dibuka sejak Jumat (16/10/2020).
Pihak pengelola CGV mencatat sudah ada ratusan orang yang menikmati tayangan-tayangan film.
"Sejak beberapa hari diperbolehkan dibuka, tercatat sudah 200-an warga Batam yang datang menikmati tayangan film-film di tempat kita," kata Manager Area CGV Batam, Ilham, Senin (19/10/2020).
Dengan begitu, animo masyarakat mengenai pembukaan bioskop di masa pandemi Covid-19 cukup tinggi.
Baca Juga: Mau Seperti Google, Singapura Akan Bangun Data Centre 400 Megawatt di Batam
“Untuk bioskop XXI masih belum tahu kapan dibuka kembali, karena menunggu dari pusat,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardi Winata.
Berita Terkait
-
Akui Pemerintah Salah Perencanaan Transmigrasi Rempang, Menteri Iftitah akan Minta Maaf Saat Lebaran
-
Diarahkan Prabowo, Fary Francis Relokasi Warga Rempang dan Mendorong Investasi yang Inklusif
-
Hakim PA Batam Ditusuk OTK, KY Turunkan Tim Khusus
-
Sidang Kasus Narkoba Eks Polisi di Batam, Saksi Ungkap Penyisihan Barang Bukti Sabu
-
Pertama di Batam, Sekolah Ini Resmi Menjadi OxfordAQA Approved Centre
Terpopuler
- Mantan Kepala SMKN 2 Sewon Ditahan Kejari Bantul, Ini Daftar Kejahatannya
- Harga Tiket Jakarta-Pontianak Melonjak Gila-gilaan Jelang Lebaran 2025! Janji Pemerintah Mana?
- Profil dan Karier Hery Gunadi, Dirut BRI yang Baru
- DNA Moge Terpancar, Harga Lebih Murah dari Yamaha XMAX: Ini Motor Sport Terbaru dari Suzuki
- Rekening Guru PPG Piloting Bermasalah di Info GTK, TPG Tidak Bisa Dicairkan, Ini Solusinya
Pilihan
Terkini
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar
-
Longsor Parah Lumpuhkan Akses ke Pelabuhan Utama Lingga, Warga Minta PU Segera Perbaiki Jalan
-
Meutya Hafid Sebut iPhone 16 Lolos Sertifikasi, AirTag Segera Diproduksi di Batam
-
200 Rumah di Lingga Dibekali Panel Surya untuk Perluas Akses Listrik, Kapan Direalisasi?
-
Waspadai Modus Penipuan Jelang Lebaran di Batam, Ini Tips Agar Tak Jadi Korban