SuaraBatam.id - Jumlah pasien positif corona sembuh di Kota Batam makin banyak. Bahkan pertambahan kasus harian, selalu diikuti dengan kabar kesembuhan.
Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Batam, Syamsul Bahrum mengungkapkan, tingkat kesembuhan pasien Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Batam di atas rata-rata nasional.
Hingga 10 Oktober 2020, sebanyak 87,2 persen pasien dinyatakan sembuh sementara tingkat nasional hanya 76,4 persen.
“Ini harus ditingkatkan, kita terus dorong petugas medis tetap semangat hingga Covid-19 di Batam benar-benar tuntas,” ujar Syamsul, dikutip dari laman Pemko Batam, Senin (12/10/2020).
Perkembangan kasus Covid-19 terus membaik. Sejumlah pasien terus berangsur pulih. Data terakhir, 10 Oktober, 30 pasien sembuh.
Dalam sepekan ini pun yang sembuh makin banyak.
Data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Batam, dari total 1.862 pasien terjangkit, sudah 1.623 pasien sembuh. Sisa, 187 pasien dirawat. Sementara 52 pasien meninggal dunia.
“Yang terjangkit juga masih ada penambahan, pada 10 Oktober ada 28 pasien baru,” kata dia.
Untuk itu, masyarakat diminta terus waspada dan menerapkan protokol kesehatan sebagai langkah mengantisipasi dan meminimalisir risiko terjangkit Covid-19.
Ia meminta masyarakat terus menggunakan masker, menjaga jarak, dan rutin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.
Baca Juga: Mengerikan! Hampir 2.000 Orang di Batam Positif Corona
“Tingkatkan juga imun tubuh dengan berolahraga,” ujar Syamsul.
Untuk itu, pihaknya menggelar Gowes Bareng dalam rangka meningkatkan imun tubuh sekaligus menciptakan Pilkada sehat serta melawan penyebaran Covid-19.
Sesuai tema dalam Gowes Bareng tersebut, Syamsul terus mengingatkan warga agar bersama pemerintah menyukseskan Pilkada serentak 9 Desember nanti.
“Batam akan menggelar Pilgub dan Pilwako. Pilkada nanti jangan sampai jadi klaster baru, kita ingin Pilkada berlangsung sukses dan sehat,” kata dia.
Pada hari ini, pemerintah juga mengumumkan 6 pasien dinyatakan sembuh Corona. Mereka tercatat sebagai kasus nomor 1560, 1661, 1667, 1668, 1672 dan 1704.
Secara akumulatif, hingga hari ini ada 1.895 kasus Corona di Batam. Sebanyak 54 orang diantaranya meninggal dunia, 1.630 orang sembuh dan 211 orang menjalani perawatan.
Berita Terkait
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
Belasan Nyawa Melayang di Galangan Kapal PT ASL Shipyard: Kelalaian atau Musibah?
-
Rentetan Kecelakaan Kerja di Galangan PT ASL Shipyard Kembali Terjadi, Polisi Turun Tangan
-
Geger Video Bom di Bandara Batam, Kapolda Kepri: Hoaks! Pelaku Sedang Kami Kejar
-
Batavia Prosperindo Lewat RFI Kucurkan Rp200 Miliar Transformasi Mal di Batam
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar