SuaraBatam.id - Demo mahasiswa di Tanjungpinang dibubarkan polisi. Demo itu terjadi di depan Kantor Kejari Tanjungpinang, Rabu (30/9/2020).
Mahasiswa yang berdemo menamakan diri Gerakan Mahasiswa Peduli Kepulauan Riau.
Aksi yang dilakukan para mahasiswa ber-almamater biru ini semakin memanas dan sempat terjadi dorong mendorong.
Namun karena situasi tak terkendali, mahasiswa itu pun dibubarkan pihak kepolisian.
Baca Juga: Viral Bubarkan Demo Mahasiswa UHO Pakai Helikopter, Mabes: Inisiatif Pilot
Tak hanya itu, para mahasiswa berhamburan saat ingin diamankan pihak kepolisian karena diduga gerakan mereka tersebut tidak ada izin.
“Amankan mereka tidak ada izin,” Kata Kasatintelkam Polres Tanjungpinang AKP Buskardi.
Pantauan di lapangan, tampak para mahasiswa kocar kacir saat diamankan pihak kepolisian.
Mereka juga lansung dibawa ke Polres Tanjungpinang.
Sebelumnya para mahasiswa melakukan aksi untuk mempertanyakan kelanjutan proses penyidikan dugaan korupsi di BP2RD Tanjungpinang.
Mahasiswa yang mengenakan almamater warna biru ini mempertanyakan hasil penyelidikan dugaan korupsi pajak Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) di Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BP2RD) Tanjungpinang.
Baca Juga: BLT UMKM Sulit Cair, Emak-emak Mengadu ke Disnakerukm Sambil Menangis
“Hingga setahun lamanya Kejari Tanjungpinang melakukan penyelidikan, namun tak kunjung ada kejelasan,” kata para Demonstran.
Para mahasiswa menuding Kejari Tanjungpinang lambat dalam penanganan dugaan korupsi itu. Mereka pun menilai Kejari lalai dan diduga ada indikasi lain terkait dugaan korupsi tersebut.
“Sudah lama kita menanti, tak kunjung ada tersangka. Untuk itu kami minta Kejari sampaikan kepada kami, publik mempertanyakan kasus ini,” ujar para mahasiswa.
Berita Terkait
-
Panas! Bentrok Demo Indonesia Gelap di Patung Kuda, Petasan dan Molotov Terbang ke Arah Polisi
-
Aksi Indonesia Gelap di Jakarta Ricuh! Massa Serang Polisi Pakai Petasan hingga Bom Molotov
-
Nekat Rusak Fasilitas Umum saat Aksi Indonesia Gelap di Jakarta, Pria Ini Nekat Bawa Kabur CCTV
-
Bacakan Pancasila, Badru Selebgram Difabel Ikut Demo Indonesia Gelap di Patung Kuda
-
Indonesia Gelap! Massa Demo Putar Lagu Bayar..Bayar..Bayar di Patung Kuda
Tag
Terpopuler
- Nyaris Adu Jotos di Acara TV, Beda Pendidikan Firdaus Oiwobo Vs Pitra Romadoni
- Indra Sjafri Gagal Total! PSSI: Dulu Pas Shin Tae-yong kan...
- Nikita Mirzani Tak Terima Terancam Hukuman 20 Tahun Penjara: Masa Lebih Parah dari Suami Sandra Dewi
- Kini Jadi Terdakwa Kasus Pencemaran Nama Baik Hotman Paris, Iqlima Kim Dapat Ancaman
- Minta Maaf Beri Ulasan Buruk Bika Ambon Ci Mehong, Tasyi Athasyia: Harusnya Aku Gak Masukkan ke Kulkas
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Terbaru Februari 2025, Kamera Andalan!
-
Pandu Sjahrir Makin Santer jadi Bos Danantara, Muliaman D Hadad Disingkirkan?
-
Alat Berat Sudah Parkir, Smelter Nikel PT GNI yang Diresmikan Jokowi Terancam Tutup Pabrik
-
Sah! OJK Cabut Izin Usaha Jiwasraya, Tak Singgung Nasib Nasabah
-
Jokowi Sentil Megawati Usai Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retreat
Terkini
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global
-
Mengenal Songket PaSH: Transformasi Songket Palembang di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang Go International
-
BRI Dukung Perkembangan UMKM Indonesia dan Meningkatkan Daya Saing
-
Beras SPHP Distop, Harga di Tanjungpinang Terancam Naik?
-
Waspada Buaya Lepas! Wisata Pantai Batam Diimbau Tingkatkan Keamanan Saat Liburan