SuaraBatam.id - Perkembangan wabah virus corona di Kota Batam, Kepulauan Riau kembali memecahkan rekor, hanya berselang lima hari sejak kasus tertinggi, Jumat (18/9/2020) pekan lalu.
Berdasarkan pemaparan Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, ada 67 kasus baru pada Selasa (22/9/2020). Jumlah ini terdiri dari 42 orang laki-laki dan 25 orang perempuan yang dinyatakan positif Covid-19.
"Data ini merupakan hasil pemeriksaan swab oleh tim analis Laboratorium BTKL PP dan Analis Laboratorium RSKI Covid-19 Galang berdasarkan hasil temuan kasus baru dan hasil penelusuran (tracing)," kata Ketua Bidang Kesehatan Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, Didi Kusmarjadi, Senin (22/9/2020).
Dengan penambahan kasus baru ini maka secara akumulatif ada 1.238 kasus COVID-19 di Batam. Dengan rincian, 543 orang sedang dirawat, 652 orang dinyatakan sembuh dan 43 orang meninggal dunia.
Pasien terbanyak berasal dari klaster karyawan swasta dengan jumlah 44 kasus. Sementara 23 kasus baru sisanya, berasal dari kalangan ibu rumah tangga, wiraswasta, ASN Pemko Batam, ASN BP Batam, mahasiswa dan anak-anak.
Padahal, pada Jumat lalu, 53 kasus baru menjadi rekor tertinggi di Batam dalam satu hari.
Lonjakan kasus ini membuat Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Ahmad turut angkat bicara. Pihaknya berharap agar pihak perusahaan dapat lebih tegas lagi dalam penerapan protokol kesehatan di lingkungan kerja.
“Kembali protokol kesehatan itu yang diterapkan secara ketat lagi,” katanya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Ia juga mewanti-wanti agar para karyawan swasta yang memiliki kontak erat dengan rekan yang terpapar Covid-19, agar dapat memberitahukan kepada tenaga medis. Sehingga upaya penghentian rantai penyebaran Covid-19 lebih maksimal.
Baca Juga: Innalillahi! Ribuan Perawat Indonesia Positif Covid-19, 85 Sudah Gugur
“Lebih terbuka lagi, supaya tuntas,” pungkasnya/
Berita Terkait
-
Duh, Perawat di DKI Jakarta Paling Banyak Tertular Covid-19
-
Waspada! 6 Pasien Positif Covid-19 di Bantul Meninggal Tanpa Komorbid
-
Waspada, Upacara Keagamaan Jadi Klaster Baru Covid-19 di Bali
-
Saran Ustaz Hilmi Jika Pilkada Tetap Desember 2020, Masalahnya KPU Tak Siap
-
Studi AS: 51% dari Semua Karyawan Sekolah Berisiko Tinggi Terkena Covid-19
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar