
SuaraBatam.id - Enam Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ilegal dikabarkan tewas setelah tenggelam di perairan Johor, Malaysia pada Minggu (20/9/2020) kemarin.
Melansir dari laporan BHOnline, jasad enam warga Indonesia ditemukan di tepi Pantai Teluk C, Bandar Penawar, Kota Tinggi, Minggu dini hari tadi.
Kepala Polisi Johor, Datuk Ayob Khan Mydin Pitchay menyampaikan, para korban diyakini tenggelam saat mereka mencoba memasuki Malaysia secara ilegal.
Berdasarkan keterangan dari batamnews (jaringan Suara.com), Hussin mengatakan para korban diyakini hanyut oleh arus kuat saat turun dari kapal sebelum akhirnya tenggelam.
Baca Juga: 6 Mayat TKI Ditemukan Tergeletak di Pantai Bandar Penawar Malaysia
Informasi terkait kejadian tersebut ia peroleh dari pihak Angkatan Bersenjata Malaysia (ATM), sekitar pukul 9.40 pagi waktu setempat.
“Mayat korban ditemukan aparat keamanan sekitar pukul 13.00 siang. Korbannya empat perempuan dan dua laki-laki yang diyakini warga Indonesia,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (21/9/2020).
Ayob Khan juga mengatakan semua jenazah korban kemudian dikirim ke Rumah Sakit Sultan Ismail (HSI) untuk otopsi dan tes COVID-19.
Sementara di saat yang sama, sembilan imigran gelap Indonesia juga ditangkap dalam operasi anggota Resimen Pertama Royal Armor Corps di lokasi tersebut.
Mereka ditangkap dari loaksi yang berjarak sekira 1 kilometer dari lokasi penemuan mayat TKI ilegal.
Baca Juga: Nekat Berenang di Sungai Oya, Mahasiswa UGM Tewas Tenggelam
Imigran ilegal yang ditangkap yakni tiga wanita, berusia antara 36 dan 58, ditemukan bersembunyi di daerah dekat pantai.
Para imigran gelap tersebut dibawa ke Markas Taktis Pos Tanjung Sepang untuk pemeriksaan dan penyaringan COVID-19, sebelum diserahkan ke Departemen Imigrasi untuk ditindaklanjuti.
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Bakal Lawan Malaysia, Thom Haye Antusias Tatap Derbi Nusantara
-
Persib Bisa Gigit Jari, Saddil Ramdani Dirayu Bintang Malaysia Main di Kompetisi Ini
-
Bukan Rusia, Ini 2 Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday September
-
Peringkat FIFA Calon Peserta Turnamen Tiga Negara antara Indonesia, Malaysia, dan Lebanon
-
Sombong Banget! Malaysia Tantang Timnas Indonesia di FIFA Matchday September?
Terpopuler
- Selamat Tinggal Denny Landzaat, Bisa Cabut dari Patrick Kluivert
- Selamat Datang Pascal Struijk di Timnas Indonesia, Ini Bisa Bikin China Ketar-ketir
- 5 Motor Bekas Murah Harga Rp2 Jutaan: Semurah Sepeda Listrik, Mesin Bandel
- CEK FAKTA: Link Rekrutmen Koperasi Desa Merah Putih, Gaji Capai Rp8 Juta
- 7 Rekomendasi Sunscreen Korea Terbaik Dunia, Tersedia di Indonesia
Pilihan
-
Dilepeh Ajax, Simon Tahamata Kirim Sinyal Mau Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
Tunda Pesta Juara Persib! Malut United Bongkar Cara Jinakkan Maung Bandung
-
Bali Blackout, Update Terkini Listrik di Pulau Dewata Padam
-
Sekolah Perintis Peradaban Magelang: Mengajar Anak Menjadi Tuan atas Diri Sendiri
-
Prabowo Bakal Kenakan Tarif Pajak Tinggi Buat Orang Kaya RI
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan