SuaraBatam.id - Mayat mengambang di bawah Jembatan I Barelang pada Rabu (16/9/2020) sore menggegerkan warga sekitar. Penampakan yang dilaporkan warga sekitar pukul 16.00 WIB itu sempat menghebohkan media sosial karena banyaknya unggahan video terkait.
Dalam video yang tersebar tersebut, salah seorang warga mengatakan, mayat yang terlihat mengapung sejak sore itu sudah sekitar satu jam menjadi tontonan warga. Sebelumnya akhirnya dievakuasi oleh pihak yang berwajib.
"Hampir sekitar satu jam-an mengapung di sana," ucap salah seorang warga.
Tidak lama setelahnya, menjelang waktu maghrib, petugas kepolisian datang dan mengevakuasi mayat itu, sekaligus menelusuri identitasnya.
Kanit Reskrim Polsek Batu Aji, Iptu Thetio Nardiyanto kepada Batamnews (jaringan Suara.com) menyampaikan, identitas mayat tersebut diketahui bernama Khusein (45), warga Mekar Wangi Nomor 14, RT 007/005 Kelurahan Kampung Seraya, Kecamatan Batu Ampar, Kota Batam.
“Mayat tersebut ditemukan oleh saksi yang sedang duduk di depan rumahnya di kampung Pulau Akar, dari kejauhan terlihat seperti mayat manusia mengapung di laut,” ungkapnya.
Kedua saksi tersebut lantas pergi untuk memastikan dengan cara mendekat menggunakan perahu boat pancung.
“Ternyata memang benar itu mayat manusia, kemudian saksi menghubungi pihak kepolisian ,” ucapnya.
Kekinian, mayat sudah dievakuasi di RS Bhayangkara. Polisi belum memberikan keterangan lebih jauh terkait hasil visum dan penyebab tenggelam.
Baca Juga: Viral Pernikahan Dini Sejoli SMP, Ayah Mengaku Sempat Syok
Berita Terkait
-
Twitter Tangguhkan Akun Ahli Virologi yang Sebut Covid-19 Buatan China
-
Terkuak Mayat Pria di Kalibata City, Dimutilasi Pelaku di Jakarta Barat
-
Geger! Mayat Termutilasi Ditemukan di Apartemen Kalibata City
-
Viral Aksi Bocah di Jalan Bikin Deg-degan Sopir Truk, Mau Setor Nyawa?
-
Viral Pernikahan Dini Sejoli SMP, Ayah Mengaku Sempat Syok
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik