Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi
Kamis, 10 September 2020 | 13:08 WIB
Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Batam, Hasyimah. (Batamnews/Media Centre Kota Batam)

SuaraBatam.id - Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Batam, Hasyimah terkonfirmasi positif Covid-19. Informasi ini secara resmi disampaikan melalui rilis kasus Covid-19 Kota Batam per tanggal 9 September 2020 kemarin.

Hal ini juga dibenarkan Ketua Bidang Kesehatan Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, Didi Kusmarjadi.

“Ya benar, terkonfirmasi positif,” ujar Didi, Kamis (10/9/2020) pagi. 

merujuk pada rilis tersebut, Hasyimah tercatat sebagai kasus nomor 835 Kota Batam. Ia terkonfirmasi positif virus corona setelah dilakukan pemeriksaan PCR untuk keperluan screening diri.

Baca Juga: Bawaslu: 75 Bakal Calon Belum Serahkan Hasil Swab Saat Pendaftaran Pilkada

Guna mendapatkan perawatan intensif dan mencegah penularan semakin luas, saat ini ia sudah dirawat di RSUD Embung Fatimah. 

Didi melanjutkan, guna mendeteksi secepatnya virus di lingkungan terkait, akan dilakukan proses screening di Kantor Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Batam. 

“Ya proses screening tempat beliau bekerja akan dilakukan,” katanya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com). 

Sedangkan bagi anggota keluarga Hasyimah sendiri telah dilakukan pemeriksaan swab pada Rabu (9/9/2020). Saat ini terkait hasil pemeriksaan pada sampel swab mereka masih menunggu proses laboratorium. 

“Diswab kemarin,” katanya. 

Baca Juga: Santri Positif Covid-19, Kegiatan di Pesantren Dihentikan Sementara

Sebelumnya dikabarkan, terjadi kembali ledakan COVID-19 di Batam pada Rabu (9/9/2020). Tercatat ada 48 kasus baru Corona menjadikan jumlah secara akumulatif ada 870 kasus.

Load More