SuaraBatam.id - Pendakwah kondang Ustaz Abdul Somad (UAD) blak-blakan soal penghasilan yang diterimanya dari YouTube.
Ia mengaku meraup pendapatan sekitar Rp 400 juta sekitar satu tahun belakangan.
Kendati begitu, pria kelahiran 18 Mei 1977 itu mengaku uang tersebut tidak digunakan untuk kepentingan pribadinya
Ia memilih memanfaatkannya untuk berbagi dengan fakir miskin. Penyataan tersebut disampaikan UAS lewat unggahan kanal YouTube Ulama Daily Life, Minggu (23/8/2020).
"Saluran Youtube yang baru saya urus sendiri selama setahun ini totalnya dapat sekitar Rp 400 juta dan duitnya habis untuk beli sembako lalu dibagi tiap bulan untuk fakir miskin," ujar UAS seperti dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com.
UAS menerangkan, sejatinya saluran YouTube pribadinya memilik dua fungsi utama.
Selain menyebarkan ilmu atau ajaran agama, kanal YouTube tersebut berfungsi sebagai wadah bagi para jemaah untuk menyumbangkan sebagian hartanya.
Untuk itu, menurut mantan dosen UIN Suska Riau tersebut, mereka yang menyaksikan video ceramahnya sama halnya bersedekah kepada orang yang membutuhkan.
"Jadi kalau bapak dan ibu semua menonton video pengajian saya, itu sama dengan kalian membeli sembako untuk mereka yang membutuhkan. (Kalau tidak percaya) coba tanya tim media langsung dan yayasan kalau itu (hasilnya) habis dibagikan ke fakir miskin," kata UAS.
Baca Juga: Separuh Kasus Kematian Akibat Virus Corona di Sumsel Usia 55-69 Tahun
"Oleh sebab itu, subscribe, like, and share" ucapnya sambil tersenyum.
Pernyataan UAS tersebut seketika disambut tepuk tangan dari penonton.

Sebelumnya, dalam kesempatan yang sama, UAS mengatakan dirinya tak pernah mematok bayaran atau meminta fasilitas khusus setiap kali berceramah.
Ia pun menegaskan, bila ada oknum yang meminta hal sedemikian rupa berarti penipuan.
"Makanya, saya pernah buat video pendek: saya Abdul Somad yang pernah berceramah dari Sabang sampai Merauke, kalau ada yang mengatasnamakan saya dan meminta DP, tiket pesawat, dan sebagainya, berarti itu penipu. Tak boleh mematok tarif. Kalau ada yang mau ngasih, alhamdulillah. Kalau tidak ada, naudzubillah," celetuk UAS.
Untuk diketahui, Ustaz Abdul Somad kerap berdakwah melalui kanal YouTube pribadinya, Ustadz Abdul Somad Official. Kanal YouTube tersebut kekinian telah memiliki 1,13 juta subscriber.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar