SuaraBatam.id - Puskesmas Tanjungbatu di Kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) menutup layanan kesehatan bagi warga untuk sementara waktu.
Penutupan ini dilakukan seusai seorang pegawai puskesmas dinyatakan positif terinfeksi virus corona baru atau Covid-19.
"Saat ini pelayanan di Puskesmas Kundur dihentikan sementara dan dialihkan ke Puskesmas Kundur Utara," ujar Kepala Puskesmas Tanjungbatu, Azman seperti dikutip dari Antara, Jumat (15/8/2020)
Dia menerangkan, adanya pegawai yang terkonfirmasi Covid-19 diketahui setelah Tim Gugus Tugas melakukan tracing terhadap pasien positif virus corona sebelumnya.
Baca Juga: Kecanduan Film Porno, Kakak Jadikan Adik Budak Seks Selama 3 Tahun
Selain pegawai tersebut, ada empat warga lainnya yang terpapar Covid-19 di Kecamatan Kundur. Untuk itu, Azman masih menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut.
"Saat ini kami masih menunggu rilis resmi dari Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKLPP) Batam," tukas Arman.
Sebelumnya, Bupati Karimun, Aunur Rafiq menetapkan Kecamatan Kundur sebagai zona merah Covid-19, Rabu (13/8)
Penetapan tersebut lantaran adanya penambahan kasus positif Covid-19 karena transmisi lokal.
Kendati begitu, Rafiq mengaku belum mengambil kebijakan untuk menutup akses pintu masuk dan keluar di Pulau Kundur.
Baca Juga: Gadis 8 Tahun Jadi Budak Seks Kakak Kandung Sampai Melahirkan Bayi
Pasalnya ia beralasan masih mempertimbangkan kondisi perekonomian masyarakat.
Rafiq menuturkan, pihaknya akan melihat terlebih dahulu hasil penelusuran dan perkembangan sebaran Covid-19 dari kluster yang ada saat ini.
"Kalau pun kita tutup, harus ada jaminan ekonomi masyarakat tetap hidup," kata Rafiq.
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Diupah Riki Rp1,1 Miliar, 3 WN India Pembawa Sabu 106 Kg di Kepri Kini Terancam Hukuman Mati
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya