SuaraBatam.id - Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), kembali ke zona hijau.
Hal ini setelah satu pasien inisial NN (59) warga Kecamatan Belinyu dinyatakan sembuh oleh dinas kesehatan provinsi itu.
"Dengan sembuhnya NN, total 59 pasien terkonfirmasi positif di Kabupaten Bangka dinyatakan sembuh semua, dan kembali ke zona hijau," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bangka Boy Yandra, di Sungailiat, Rabu (22/7/2020), dikutip dari Antara.
Dia mengatakan, NN sebelumnya diketahui terkonfirmasi positif Covid-19 dari hasil swab yang dilakukan sebanyak dua kali oleh tim medis pada 11 Juli 2020.
"NN merupakan mantan karyawan di salah satu BUMN di Provinsi Kepulauan Babel, yang diketahui tidak pernah melakukan perjalanan keluar pulau Bangka," jelas Boy Yandra.
Boy Yandra mengingatkan seluruh masyarakat, meskipun Kabupaten Bangka sudah kembali ke zona hijau, untuk tetap memantuhi protokol kesehatan, mengingat virus ini dapat menular kapan saja melalui udara.
"Saya minta masyarakat tetap mewaspadai penyebaran virus corona, meskipun sudah kembali ke zona hijau, protokol kesehatan harus diterapkan," ujarnya.
Dalam pencegahan penyebaran Covid-19, kata dia, harus dilakukan bersama-sama dengan semangat yang kuat dari seluruh lapisan masyarakat termasuk mempertahankan zona hijau agar aktivitas masyarakat kembali normal.
Baca Juga: Driver Ojol Makassar Gelar Aksi Massa, Begini Tanggapan Gojek
Berita Terkait
-
Wagub Babel Dicecar 10 Jam di Bareskrim, Misteri Ijazah Sarjana Terkuak?
-
Waspada Cuaca Buruk, Warga Bangka Belitung Diimbau Tak Rayakan Tahun Baru di Pantai
-
Tersandung Kasus Ijazah Palsu, Isi Garasi Wagub Babel Ternyata Penuh Mobil 'Tempur' yang Awet
-
Misteri 'Lulus Sebelum Kuliah' Terbongkar! 7 Fakta Wagub Hellyana Jadi Tersangka Kasus Ijazah Palsu
-
Lebih dari Sekadar Komunitas: PIK-R Bangka dan Misi Pembinaan Remaja
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar