SuaraBatam.id - Beredar foto sebuah undangan pernikahan saat pandemi Covid-19 yang antimainstream. Foto itu mendadak viral di media sosial.
Pasalnya dalam undangan tersebut tertulis nomor rekening yang ditujukan bagi para tamu yang tak bisa menghadiri resepsi.
Potret undangan tersebut muncul lewat unggahan akun Instagram, @nenk_update, Minggu (19//7/2020).
"Undangan zaman now," tulis sang pengunggah seperti dikutip Suara.com.
Dalam unggahan itu, terlihat kertas undangan pernikahan sepasang mempelai yang diketahui identitas pastinya.
Tetapi diterangkan, pernikahan pasangan tersebut akan dilaksanakan di Dusun Sawahan RT 01/RW 01, Desa Prambotergayang, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, Jawa Timur pada Kamis (6/8/2020).
Calon pengantin mengharap kehadiran para tamu. Namun, mereka juga menyampaikan pesan bagi tamu yang berhalangan hadir ke resepsi.
Lantaran acara pernikahan di saat pandemi Covid-19 berbeda dari resepsi biasanya, alon pengantin lantas menuliskan cara unik bagi tamu yang berhalangan hadir tapi ingin memberikan sumbangan.
Mereka menyertakan sebuah nomor rekening, sehingga tamu dapat mengirimkan sumbangannya lebih mudah tanpa harus datang ke resepsi.
Baca Juga: Main di Pinggir Sungai, 3 Bocah di Medan Temukan Bom Mortir
"Sehubungan dengan adanya Covid-19 apabila Bapak/Ibu/Saudara/I tidak bisa hadir, bisa melalui No.Rekening berikut (Panin Bank....)," demikian bunyi tulisan dalam undangan.

Tak ayal, tulisan tersebut mengundang atensi warganet. Tak sedikit yang menganggap lucu undangan itu hingga memberikan komentar beragam.
"Undangan versi covid naintin. Sing penting keutangan amplop lunas," celoteh @marilinbachr****.
"Kenapa dulu saya gak bikin undangan kaya gini ya...Bodo banget nggak kepikiran," kata @chanda***.
"Astaga naga..kita nikah aja gak mikir mau disumbang orang.. yang penting banyak yang dateng.. ngasih doa yg bagus.. makanan gak kurang... Gak sampe mikir ke duit sumbangan," tulis @iedahyu***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar