SuaraBatam.id - Prajurit TNI AL berhasial menggahalkan aksi penyelundupan narkoba di Perairan Bintan, Kepulauan Riau, Rabu (15/7/2020). Seorang laki-laki berinisial I berhasil diamankan.
I merupakan warga Batam yang telah 15 kali lolos menyelundupkan narkoba jenis sabu-sabu dan ekstasi dari Malaysia lewat perairan Kepri.
Panglima Koarmada I, Laksamana Muda TNI, Ahmadi Heri Purwono menuturkan, saat melakukan penangkapan sempat diwarnai aksi pengejaran oleh petugas kepada pelaku.
Tersangka kala itu, sempat berusaha membuang barang haram selundupannya ke laut untuk mengelabui petugas
"Saat ditimbang, sabu-sabu seberat 38,4 kilogram dan pil ekstasi 40 ribu butir," ujar Ahmadi Heri Purwono seperti dikutip dari Batamnews.id -- jaringan Suara.com, Kamis (16/7).
Menurut Ahmadi Heri Purwono, I nekat menyelundupkan barang haram karena tergiur upah fantastis.
Tersangka mendapat upah sebesar RM 6.000 atau bila dikurskan Rp 18 juta per kilogram sabu-sabu.
"Pengakuannya mendapatkan upah 6000 Ringgit Malaysia perkilogram sabu-sabu," imbuh Ahmadi Heri Purwono,
Lebih lanjut, Ahmadi Heri Purwono mengatakan, barang bukti dan pelaku segera diserahkan ke Polda Kepri guna untuk penyelidikan lebih lanjut.
Baca Juga: Seribu RTLH di Pontianak Dapat Bantuan Program Bedan Rumah
"Nanti akan diserahkan ke Polda Kepri, masih dalam penyelidikan," tukasnya.
Kekinian, Pihak TNI AL khususnya Tim F1QR Koarmada I tengah memperkuat pengawasan dan melakukan patroli laut lebih intens.
"Bayangkan saja dalam bulan ini telah empat kali melakukan penangkapan, sehingga kita lebih perkuat patroli," kata Ahmadi Heri Purwono, memungkasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik