Akun Instagram Diblokir Najwa Shihab, Aldi Taher Sebut sebagai Prestasi: Mau Daftarkan ke Muri

Menurutnya belum diketahui alasan mengapa Najwa Shihab memblokir akun media sosialnya.

Eliza Gusmeri
Kamis, 29 September 2022 | 22:00 WIB
Akun Instagram Diblokir Najwa Shihab, Aldi Taher Sebut sebagai Prestasi: Mau Daftarkan ke Muri
Aldi Taher [Evi Ariska/Suara.com]

SuaraBatam.id - Aldi Taher sebut sebagai prestasi ketika akun Instagram-nya diblokir oleh Najwa Shihab. Namun Aldi Taher tak merasa marah, bahkan ia mau daftarkan ke Muri.

"Tapi, itu prestasi pak. Di-block Najwa Shihab, gue mau daftarin ke Rekor Muri," ungkap Aldi Taher, Kamis (29/09/2022), dikutip dari matamata.com.

Menurutnya belum diketahui alasan mengapa Najwa Shihab memblokir akun media sosialnya.

Tetapi, Aldi Taher menduga alasan Najwa Shihab memblokir akunnya lantaran sering berkomentar di dalam unggahan Najwa. Komentar tersebut berisi meminta Najwa Shihab untuk mengenakan hijab.

Baca Juga:Bangganya Aldi Taher Diblokir Najwa Shihab, Berharap Diundang ke Mata Najwa

"Diblokir Najwa Shihab. Ini Mungkin ya gue diblokir sama Najwa Shihab, karena pernah komen di Instagram 'Kak Najwa pakai hijab dong'. Gue comment di IG atau gue mention nama dia dengan bilang begitu," sambungnya.

Dugaan tersebut bukan alasan tetap mengapa Najwa Shihab memblokir akun Instagram-nya. Aldi Taher kemudian meminta Najwa Shihab untuk mengundangnya dalam acara "Mata Najwa", lalu dia berharap bahwa Najwa Shihab akan menjelaskan alasan mengapa memblokir akunya.

"Makanya mungkin gue nanti akan diundang ke 'Mata Najwa'. Mbak Najwa Shihab, semua orang pengen nonton Aldi Taher ada di Mata Najwa dan tolong jelaskan kenapa saya di-block sama Anda," pungkas Aldi Taher.

Sebagai informasi, Aldi Taher memang kerap menandai akun Instagram berbagai publik figur lainnya. Seperti, Deddy Corbuzier dan akhirnya memblokir akun Instagram Aldi Taher.

Baca Juga:Ngaku Istri Polisi, Seorang Wanita Balas Sindir Najwa Shihab: Cuma Mbak yang Boleh Kaya Raya

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini