Tak Terima Mobil Tersenggol, Oknum ASN Tendang Motor yang Dikendarai Wanita hingga Terjatuh

Video tersebut tersebar di jagat maya dan salah satunya diunggah ulang oleh akun Twitter @Daeng_Info pada Selasa (13/9/2022) kemarin.

Eliza Gusmeri
Rabu, 14 September 2022 | 10:43 WIB
Tak Terima Mobil Tersenggol, Oknum ASN Tendang Motor yang Dikendarai Wanita hingga Terjatuh
Video seorang ASN di Sinjai menendang pengendara motor wanita hingga terjatuh viral di media sosial. [twitter]

SuaraBatam.id - Video seorang oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) yang menendang sepeda motor pengendara wanita, viral di media sosial.

Video tersebut tersebar di jagat maya dan salah satunya diunggah ulang oleh akun Twitter @Daeng_Info pada Selasa (13/9/2022) kemarin.

Dalam video tersebut, akun @Daeng_Info membagikan video seorang ASN yang tengah berdiri menghadap pengendara motor.

Awalnya, ia berdiri dengan diam memperhatikan gerak-gerik seorang pengendara wanita.

Baca Juga:Geger Arogansi Oknum ASN di Sinjai, Tendang Pemotor Wanita sampai Terjungkal, Kini Berakhir Diciduk Polisi

Pengendara wanita itu sedang membetulkan sepeda motornya yang hampir terjatuh.

Lalu beberapa detik setelahnya, oknum ASN tersebut justru menendang sepeda motor wanita yang posisinya belum stabil.

Alhasil, pengendara wanita itu refleks menarik gas di sepeda motornya hingga terjatuh.

Sepeda motor yang sebelumnya ditendang dalam keadaan belum stabil pun sempat menabrak pengendara motor lain hingga akhirnya benar-benar jatuh.

Sementara, sang pengendara wanita juga ikut jatuh tersungkur saat sepeda motornya tak sengaja menabrak sesaat pengendara lain.

Baca Juga:Bikin Warganet Kesal, Oknum ASN Tendang Motor Seorang Wanita Sampai Terhempas: Berinisial AA

Diduga, peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (13/9/2022) di Jalan Bhayangkara, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan.

Dari informasi awal, diduga oknum ASN itu menendang motor pengendara wanita karena tidak terima mobilnya tersenggol olehnya.

Oknum tersebut diduga berinisial ASB dan merupakan staf di Dinas Pemuda Dan Olahraga (Dispora) Sinjai.

"Pegawai berseragam ASN menendang motor yg dikendarai seorang perempuan hingga terjatuh, kejadiannya di Jalan Bhayangkara, Kec. Sinjai Utara, Kab. Sinjai, Selasa (13/9/2022). Pegawai menendang motor diduga karena mobil yang dikendarainya bertabrakan dengan motor tersebut," tulis akun @Daeng_Info, dikutip pada Rabu (14/9/2022).

Sontak, momen sang ASN yang menendang motor wanita pun langsung menjadi viral di media sosial.

Hingga Rabu, video tersebut telah ditonton lebih dari 462 ribu kali.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini