SuaraBatam.id - Video tiga pria yang menyelamatkan pengendara motor yang terbawa arus, viral di media sosial.
Video tersebut beredar di media sosial dan salah satunya diunggah kembali oleh akun Twitter @txtdaribogor pada Senin (12/9/2022).
Dalam video tersebut, rekaman amatir yang memperlihatkan aksi heroik tiga pria menyelamatkan seorang pengendara motor viral.
Awalnya, hujan deras menerjang di sekitar Jalan Ciapus, Ciomas, Kabupaten Bogor.
Baca Juga:ASN Purwakarta Terancam Tidak Terima Tunjangan Gegara PAPBD 2022 Belum Selesai
Buntut dari cuaca buruk itu, arus deras pun ikut menerjang jalanan di sekitarnya.
Alhasil, banjir disertai arus deras membuat pengendara motor kesulitan untuk mengendarainya.
Akibatnya, salah seorang pengendara motor pun terekam terbawa arus saat menahan motornya.
Video saat pengendara motor itu terekam arus pun sampai membuat warga yang melihatnya ikut khawatir.
Dalam video yang viral, seorang ibu-ibu terdengar khawatir karena terus menyayangkan aksi pengendara motor itu yang nekat menerjang banjir.
Baca Juga:Oppo Perkenalkan Berbagai Teknologi Terbaru di Ajang Developer Conference 2022
Hingga akhirnya, pengendara motor itu terbawa arus bersama motornya karena tidak bisa menahan derasnya arus.
Setelahnya, tiga orang pria pun berhasil membantu sang pengendara motor itu.
Ketiga pria datang dari arah yang berbeda dan sama-sama berlari untuk menyelamatkan sang pengendara motor.
Sontak, aksi penyelamatan pengendara motor yang terjebak arus deras pun viral di media sosial.
“terimakasih buat 3 aa aa pemberani yang udah bela belain ujan ujanan nolongin pengendara motor yang terseret arus banjir di ciapus, kecamatan ciomas, kabupaten bogor kemarin,” kata akun @txtdaribogor.
Hingga Selasa (13/9/2022), video tersebut telah ditonton lebih dari 160 ribu kali.
Video tersebut juga disukai lebih dari 8 ribu kali dan mendapat ribuan retweet dari warganet.
Banyak warganet yang ikut salut atas kebaikan ketiga pria yang menyelamatkan pengendara motor itu.
“aa aa bogor emang lovable bangettt,” kata akun @chrysantdust.
“Sehat selalu orang-orang baik,” ujar akun @lineaverborum.
“sehat selalu, murah rezeki & selalu dalam lindungan-Nya A,” tambah akun @syicatiqx.
Kontributor : Maliana