Umurnya Baru 24 Tahun, Wanita Ini Berhasil Jadi Kaprodi Perguruan Tinggi, Sempat Rasakan Hidup Susah

Kisah tersebut terekam dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @callutuy pada Sabtu (30/7/2022) lalu.

Eliza Gusmeri
Rabu, 03 Agustus 2022 | 18:00 WIB
Umurnya Baru 24 Tahun, Wanita Ini Berhasil Jadi Kaprodi Perguruan Tinggi, Sempat Rasakan Hidup Susah
Kisah inspiratif dari wanita berusia 24 tahun yang sudah diangkat menjadi Kaprodi di Universitas Banten, buat warganet ikut terharu. [Tiktok]

SuaraBatam.id - Kisah inspiratif seorang wanita yang sudah menjadi Ketua Program Studi (Kaprodi) di sebuah universitas pada usia 24 tahun, viral di media sosial.

Kisah tersebut terekam dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @callutuy pada Sabtu (30/7/2022) lalu.

Dalam videonya, akun @callutuy menceritakan dirinya sudah menjadi Kaprodi di usia yang masih muda.

Saat memasuki usia 24 tahun, beberapa orang masih menjadi mahasiswa.

Baca Juga:Begini Sosok Mahasiswa Termuda UGM, Masih Berusia 15 Tahun

Tetapi, akun @callutuy justru sudah diangkat menjadi Kaprodi.

Ia pun membagikan momen saat dirinya dilantik menjadi Kaprodi dan menandatangani sebuah akta persetujuan.

Kemudian, akun @callutuy pun berpose formal di belakang banner yang bertuliskan 'Pelantikan Pejabat Struktural Universitas Banten Periode 2022-2026'.

Di video selanjutnya, akun @callutuy rupanya menceritakan perjuangannya sebelum menjadi Kaprodi.

Ia mengaku sempat mengalami kehidupan pahit, karena terlahir dari keluarga dengan perekonomian yang cukup sulit.

Baca Juga:PSSI Sebut Kericuhan di UII Tak Ganggu Latihan Timnas Singapura U-16

Terlebih, ia juga dibesarkan oleh seorang ibu tunggal di rumah gubuk kecil yang sederhana.

Kemudian, saat beranjak dewasa, akun @callutuy mengaku mendapatkan kesempatan beasiswa untuk kuliah S1 dan menyelesaikannya tepat waktu.

Setelahnya, ia melanjutkan pendidikan S2-nya dengan bantuan beasiswa kembali.

Pada usia 21 tahun, ia yang masih menjalani kuliah S2 dipercaya menjadi asisten dosen dan magang di kantor advokat.

Hingga akhirnya, pada 2021 setelah lulus S2 di usia 22 tahun, akun @callutuy akhirnya mendaftar lowongan dosen tetap di Universitas Banten hingga akhirnya di usia 24 menjadi Kaprodi.

Sontak, kisah inspiratif dari pemilik akun bernama Restu ini langsung menjadi sorotan di media sosial.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini