Tempuh Perjalanan Jauh, Ini Momen Haru Ayah Antar Buku dan Uang Saku Anak ke Sekolah

Ia kemudian menyerahkan buku dan uang saku kepada anaknya sembari memeluknya.

Eko Faizin
Minggu, 31 Juli 2022 | 11:59 WIB
Tempuh Perjalanan Jauh, Ini Momen Haru Ayah Antar Buku dan Uang Saku Anak ke Sekolah
Momen haru ayah tempuh perjalanan jauh demi antar buku dan uang saku anak ke sekolah. [Instagram]

SuaraBatam.id - Momen haru seorang ayah yang mengantarkan buku dan uang saku untuk anaknya baru-baru ini viral di media sosial.

Bagi sebagian orang, mengantarkan buku dan uang saku mungkin hal yang biasa.

Tapi, perjuangan ayah di Nusa Tenggara Timur (NTT) ini berbeda karena melewati jarak yang sangat jauh.

Alhasil, saat bertemu dengan anaknya dengan membawa buku dan uang saku sebanyak Rp100 ribu, ia pun menangis haru.

Dikutip dari akun Instagram @statusfakta, terlihat seorang ayah tampak berada di sebelah anaknya yang memakai seragam SMA dengan raut wajah penuh keharuan.

Ia kemudian menyerahkan buku dan uang saku kepada anaknya sembari memeluknya.

Keduanya pun larut dalam tangis yang mengharukan bagi para warga yang melihatnya di lokasi kejadian.

Video viral setelah diunggah oleh akun Rini Mujiran Ola.

Dalam keterangannya, ia menjelaskan jika perjalanan yang ditempuh sang ayah tidak mudah, karena melewati gunung hingga bukit.

Menurut pengunggah, sang ayah berasal dari kampung Lenang di Pantai Utara, Kecamatan Mamboro, Kabupaten Sumba Tengah, NTT.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini