3 Fakta Menarik Pee Mak, Film Horor Thailand, Kisah Mario Maurer Jadi Suami Beristri Hantu

Film Pee Mak sendiri dibintangi oleh aktor Mario Maurer yang sudah dikenal di kancah internasional.

Eliza Gusmeri
Jum'at, 29 Juli 2022 | 11:30 WIB
3 Fakta Menarik Pee Mak, Film Horor Thailand, Kisah Mario Maurer Jadi Suami Beristri Hantu
Fakta-fakta menarik seputar film Pee Mak yang diperankan Mario Maurer. Film ini menjadi salah satu film terlaris Thailand sepanjang masa. [imdb]

2. Gigi Semua Pemeran Berwarna Hitam

Dalam film Pee Mak, seluruh pemeran memiliki gigi yang berwarna hitam.

Rupanya, itu merupakan tradisi 'hiso' dimana para orang tua dahulu mencampurkan bahan seperti abu dan karat yang digunakan untuk menggosok gigi.

Hiso dipercaya bisa mencegah kerusakan gigi dan beberapa orang tua hingga kakek-nenek mereka masih melakukannya di Thailand.

Baca Juga:6 Rekomendasi Film Horor Komedi Thailand, Sukses di Tahun 2012 Film Daeng Dibuat Sekuelnya

3. Dapat Banyak Penghargaan

Pee Mak merupakan satu di antara film terlaris Thailand yang meraup penghasilan lebih dari 1 Miliar Baht dalam seluruh pemutarannya di dunia.

Di sisi lain, film ini juga meraih 2 penghargaan bergengsi yakni ASEAN International Film Festival (2015) sebagai Spesial Jury Award dan Thailand National Film Association (2014) sebagai Best Art Direction.

Sementara, film ini mendapatkan 15 nominasi lainnya seperti kategori sutradara terbaik, film terbaik, hingga aktor dan aktris terbaik.

Kontributor : Maliana

Baca Juga:4 Fakta Film Daeng, Horor Komedi Thailand Lanjutan Pee Mak yang Tayang Hari Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak