SuaraBatam.id - Lepas dari rehabilitasi, Ardhito Pramono kembali aktif bermedia sosial. Sebelumnya ia telah mengumumkan bahwa dirinya sudah selesai rehabilitasi karena menggunakan narkoba.
Dipostingan itu, Ardhito juga minta maaf dan akan kembali berkarya.
"Maafkan kesalahan saya yang lalu. Mungkin sebagian banyak dari teman teman kecewa, melihat berita yang ada di awal tahun 2022 ini. Namun, saya sendiri sudah menjalani konsekuensi dari hal buruk yang saya lakukan. Saya sudah menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat Jakarta Timur selama 6 bulan sesuai dengan hasil asesmen dari Badan Narkotika Nasional DKI Jakarta," ungkapnya penuh penyesalan.
Dia izin kepada publik terutama penggemarnya, semoga karya dan aksi panggungnya masih bisa diterima dengan baik terlepas dia pernah punya kesalahan besar.
Baca Juga:6 Fakta Comeback Ardhito Pramono, Selesai Rehab Langsung Banjir Job
Comeback-nya Ardhito Pramono disambut baik oleh penggemar dan sederet rekan selebriti dan musisi.
Mereka sudah tak sabar ingin mendengarkan karya-karya terbaru Dito serta menyaksikan aksi panggungnya.
Ardhito Pramono tak menjelaskan kapan pastinya dia bebas dari panti rehabilitasi. Namun dia terlihat pada tanggal 9 Juni 2022 sudah kembali manggung.
Salah satunya di Beer Hall Show yang tampak disambut meriah penggemarnya. Di sana dia juga meminta maaf langsung sebelum melantunkan beberapa lagu andalannya.
Sebuah akun Instagram membeberkan beberapa jadwal konser Ardhito Pramono selama 2022.
Baca Juga:Ardhito Pramono Tulis Pesan Panjang Usai Rehabilitasi: Izinkan Saya Kembali Berkarya
Ternyata sudah sampai bulan Oktober 2022 terisi. Dito akan manggung di beberapa acara konser besar seperti Jakarta Fair 2022, Prambanan Jazz Fest, Noe Playing Fest, J-Town Music Fest, The Sounds Project dan masih banyak lagi.