Dapat Warisan dari Aktor Taiwan Chen Sung Young Rp1 M, TKW Indonesia Putuskan Pulang ke Indonesia

Ia sudah merawat aktor tersebut selama 14 tahun. Sebelum wafat pada 17 Desember 2021 lalu, aktor papan atas asal Taiwan, alm. Chen Sung Young memang sudah memberikan warisan.

Eliza Gusmeri
Rabu, 02 Maret 2022 | 15:15 WIB
Dapat Warisan dari Aktor Taiwan Chen Sung Young Rp1 M, TKW Indonesia Putuskan Pulang ke Indonesia
Chen Sung Young [Twitter/@senjatanuklir]

SuaraBatam.id - Seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Indonesia bernama Yuli dikabarkan mendapat warisan senilai Rp1 miliar dari aktor ternama asal Taiwan, Chen Sung Young.

Ia sudah merawat aktor tersebut selama 14 tahun. Sebelum wafat pada 17 Desember 2021 lalu, aktor papan atas asal Taiwan, alm. Chen Sung Young memang sudah memberikan warisan tersebut.

Jika dirinya wafat atau Yuli meninggalkan Taiwan, ia akan mewariskan 2 juta dollar Taiwan atau sekitar Rp1 miliar.

"Dari dulu itu sudah bilang sama saya. Gak peduli kamu pulang, saya di sini atau saya pergi, uang itu memang buat kamu," kata Yuli menirukan pernyataan Chen Sung Young, dikutip dari herstory.

Baca Juga:Dapat Warisan Rp 1 Miliar dari Aktor Chen Sung Young, TKW Yuli akan Pulang ke Indonesia

Setelah Chen Sung Young wafat, Yuli memutuskan pulang ke Indonesia. Menurut perempuan asal Indramayu tersebut, alasannya kembali ke Indonesia karena sudah enggak ada lagi orang yang harus dia jaga di Taiwan.

Terkait warisan yang diberikan sebesar Rp1 miliar, Yuli tak memberikan jawaban pasti. Ia hanya mengatakan, fokusnya nanti pulang ke rumah adalah untuk anaknya, karena sejak kecil sudah ditinggal ibunya.

Tak hanya warisan Rp1 miliar, ia juga memperoleh perhiasan emas senilai NT$ 1.200.000 atau Rp 621,3 juta.

Selama Yuli bekerja merawat alm. Chen Sung Young, ia memang memperlakukan Yuli layaknya anak.

Yuli bahkan memanggil aktor yang pernah berlakon dengan Jet Li itu dengan sebutan "papa".

Baca Juga:Pengacara dan Notaris Siap Ungkap Wasiat Dorce Gamalama, Kapan?

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini