Semakin Diminati, Sinetron 'Buku Harian Seorang Istri' Tembus 400 Episode

Sinetron yang tayang di SCTV ini ternyata mampu menarik minat penonton hingga berhasil menuntaskan hingga 400 episode.

Eliza Gusmeri
Jum'at, 19 November 2021 | 17:15 WIB
Semakin Diminati, Sinetron 'Buku Harian Seorang Istri' Tembus 400 Episode
Buku Harian Seorang Istri (Instagram/bukuharianseorangistri.sctv)

SuaraBatam.id - Sinetron "Buku Harian Seorang Istri" meraih rating tinggi di antara program lain yang tayang di jam yang sama.

Sinetron yang tayang di SCTV ini ternyata mampu menarik minat penonton hingga berhasil menuntaskan hingga 400 episode.

Hal itu diketahui dari Instagram Story Antonio Blanco baru-baru ini.

Pemeran Pasha tersebut memamerkan draft skenario sinetron "Buku Harian Seorang Istri". Di sana tertulis bahwa draft itu untuk episode 400. Aktor asal Bali itu pun mengucapkan terima kasih atas pencapaian tersebut.

Baca Juga:Sinopsis Ikatan Cinta 19 November 2021: Rendy Sudah Move On dari Jessica

Antonio Blanco pamer 'Buku Harian Seorang Istri' capai 400 episode. (Instagram.com/@antonioblancojr)
Antonio Blanco pamer 'Buku Harian Seorang Istri' capai 400 episode. (Instagram.com/@antonioblancojr)

"Makasih semua, (BUKU HARIAN SEORANG ISTRI) bisa sampai 400 episode," tulis Antonio Blanco dalam unggahannya.

"Buku Harian Seorang Istri" merupakan sinetron produksi SinemArt yang tayang sejak 12 Januari 2021. Sinetron yang disutradarai Maruli Ara ini menggandeng Zoe Jackson, Cinta Brian, Antonio Blanco Jr, Rangga Azof, dan Hana Saraswati sebagai pemeran utama.

Daya tarik sinetron ini adalah kisah penuh liku romantisme karakter Dewa dan Nana yang menggemaskan.

Sinetron tersebut mengisahkan tentang karakter Nana (Zoe Jackson) yang terpaksa menikah dengan Dewa Buwana (Cinta Brian) karena permintaan sang ayah, Wawan (Umar Lubis).

Dewa terpaksa menikah dengan Nana karena tak mau dipenjara lantaran telah menabrak Wawan. Kehidupan keseharian Nana hidup berumah tangga tersiksa tanpa adanya rasa cinta di antara mereka berdua.

Baca Juga:Sinopsis Ikatan Cinta 18 November 2021: Al Punya Bukti Penculikan Denis

Namun, pernikahan mereka tidak berjalan mulus seperti yang diidam-idamkan Nana. Apalagi Dewa sebenarnya sudah mencintai perempuan lain, yakni Alya (Hana Saraswati).

Dewa dan Alya sempat berencana menikah, namun terhalang restu orangtua. Farah (Dian Nitami) selaku ibunda Dewa melarang keras putranya menjalin cinta dengan Alya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini