WhatsApp, Instagram dan Facebook Down? Ini 3 Cara Mudah untuk Memulihkannya

Sebagai antisipasi, ada beberapa cara yang bisa dilakukan jika WhatsApp kembali down lagi.

Eliza Gusmeri
Selasa, 05 Oktober 2021 | 10:40 WIB
WhatsApp, Instagram dan Facebook Down? Ini 3 Cara Mudah untuk Memulihkannya
Ilustrasi WhatsApp. (pixabay/itechirvan)

SuaraBatam.id - WhatsApp, Instagram dan Facebook mengalami down pada Senin (4/10/2021) pukul 23.00 WIB. Facebook yang menaungi WhatsApp dalam keterangan resminya telah mengkonfirmasi masalah itu namun tidak mengungkap alasan penurunan performa ini terjadi.

Sebagai antisipasi, ada beberapa cara yang bisa dilakukan jika WhatsApp kembali down lagi.

Dikutip dari Hitekno, hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan memeriksa jaringan internet. Apakah masalah WhatsApp ini berasal dari aplikasi chat tersebut atau justru dari jaringan internet yang kamu gunakan.

Kemudian cara lainnya, adalah dengan menyalakan mode pesawat lalu mematikannya lagi. Hal ini berguna untuk melakukan restart jaringan yang digunakan, seandainya penyebab WhatsApp down ini akibat jaringan yang digunakan.

Baca Juga:WhatsApp hingga Facebook Down, Neymar Sindir Mark Zuckerberg

Pengguna Android kerap kali menemukan cache yang mengganggu pada aplikasi yang digunakan. Tidak dipungkiri, penyebab WhatsApp down ini bisa saja terjadi akibat cache yang terlalu penuh.

Jika sudah melakukan tiga cara mengatasi WhatsApp down di atas dan kamu masih mengalami masalah yang sama dengan aplikasi chatting tersebut, kamu bisa menggunakan VPN atau WhatsApp GB yang bisa diunduh melalui Google Play Store.

Pada saat WhatsApp down, sejumlah pengguna mengaku masih bisa menggunakan aplikasi berbagi pesan tersebut menggunakan VPN dan WhatsApp GB. Namun, perlu diingat, VPN jelas saja memiliki dampak buruk saat digunakan.

Beruntung, saat artikel ini dibuat, WhatsApp melaporkan jika aplikasi tersebut telah berfungsi normal. Namun, jika mengalami hal yang sama, kamu patut untuk mencoba cara mengatasi WhatsApp down di atas.

Baca Juga:Facebook, WA dan Instagram Down, Perusahaan Beri Penjelasan di Twitter

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini