
Untuk diketahui, tim futsal Kepri mendarat pukul 05.45 WIT dinihari, di Bandara Mozes Kilangin, Timika, Selasa (21/9/2021) dan langsung menuju ke penginapan atlet di Asrama GKI Timika.
Manajer futsal Kepri, Sandro Megio mengatakan sesampainya di pengunapan atlet, pihaknya langsung mengistirahatkan seluruh skuadnya.
“Perjalanan menuju ke Mimika cukup panjang, mencapai 4,5 jam. Beberapa pemain bahkan sampai mengalami jet lag,” tutur Sandro melalui sambungan telepon, Rabu (22/9/2021).
Sebelumnya, keberangkatan kloter pertama kontingen Kepri ini dilepas langsung oleh Wakil Sekretaris Umum KONI Kepri di Bandara Soetta.
Baca Juga:Lebih Awal ke Papua, Cabor Layar Kepri Targetkan 4 Medali Emas
Saat melepas, Amri menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan keamanan.
“Berangkat untuk bertanding dan meraih prestasi harus fokus. Jika ada keperluan penting, harus melapor ke manager, koordinator kontingen, dan tim pengamanan. Itu hanya untuk keperluan penting dan sangat urgent,” tegasnya.
Kontributor : Partahi Fernando W. Sirait