Peserta SKD CPNS 2021 Batam Positif COVID-19 Akan Tes Ujian Ulang

Pelaksanaan tes SKD akan dilaksanakan empat kloter.

Dinar Surya Oktarini
Jum'at, 27 Agustus 2021 | 10:20 WIB
Peserta SKD CPNS 2021 Batam Positif COVID-19 Akan Tes Ujian Ulang
Ilustrasi ujian CPNS

Kemudian menjaga jarak minimal 1 meter, mencuci tangan, dan membawa hand sanitizer.

Delpa melanjutkan, dalam pelaksanaan nya, tes SKD akan dilaksanakan dengan pembagian empat kloter.

"Masing-masing kloter ujian maksimal 95 peserta. Itu sudah sesuai dengan ketentuan 30 persen dari maksimal total kapasitas ruangan," paparnya.

Saat ini pihaknya masih mempersiapkan ruangan hingga fasilitas pendukung lainnya.

Baca Juga:Tuai Pro dan Kontra, Ini 6 Syarat SKD CPNS 2021 Terbaru yang Wajib Diketahui Peserta Tes

Rencananya ruang tunggu akan dipindahkan ke lantai dasar, hal ini guna menghindari kerumunan di tempat pelaksanaan ujian.

"Lebih detailnya nanti Pemko Batam yang akan umumkan ketentuan ujian ini. Intinya sebagai penyelenggara ujian tidak ada masalah. Tinggal nanti kesiapan peserta dalam ujian saja," terangnya.

Ia juga mengimbau kepada peserta ujian untuk mempersiapkan diri dengan baik.

Peserta diminta untuk datang sebelum ujian dimulai, dan hindari keterlambatan.

Sebab ada pemeriksaan yang harus dilakukan sebelum memasuki ruang ujian nantinya.

Baca Juga:Bersiap, Tes CPNS Kabupaten Empat Lawang Digelar di Palembang

"Paling tidak 60 menit sebelum ujian digelar peserta sudah ada di lokasi ujian," sebutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini