SuaraBatam.id - Komposer terkenal, Addie Muljadi Sumaatmadja alias Addie MS kerap merupakan satu dari sekian banyak sosok terkenal yang kerap kali mendukung presiden Joko Widodo.
Usai beberapa saat lalu sejumlah pihak dikagetkan dengan Abdee Slank yang didaulat menjadi Komisaris Telkom Indonesia, netizen lantas penasaran mengenai peluangnya mengisi jabatan serupa.
Menjawab rasa penasaran tersebut, Addie MS memastikan, sejak pertama mendukung Presiden Jokowi, dia tak pernah ditawari jabatan di pemerintahan maupun BUMN. Terlebih ia nampaknya lebih memilih berkarya melalui musik dibandingkan dunia politik.
“Aku tidak pernah ditawarkan jabatan komisaris, apalagi komisaris utama,” ujar Addie MS.
Baca Juga:Abdee Slank Bertugas Mengawasi Konten Digital Telkom
Ia menyebut, komisaris BUMN bukan menjadi prioritas utamanya dalam hidup. Alasan lain, ia mengaku tidak punya waktu untuk mengisi jabatan komisaris sehingga dengan tegas menolak tawaran itu jika suatu saat nanti datang.
“Kalau ditawarkan? Maaf, aku tidak akan mampu dan tidak akan sempat,” terangnya, melansir Hops.id (jaringan Suara.com).
“Sejak awal sampai sekarang, aku dukung pemerintahan Pak Jokowi. Tak pernah berharap dibayar, dapet proyek atau jabatan. Alhamdulillah aku masih bahagia dengan bermusik,” sambungnya.
“Aku berjuang 41 tahun menempa diri untuk jadi musisi seperti sekarang. Alhamdulillah, Allah izinkan aku menjadi yang aku inginkan (menjadi musisi, bukan komisaris),” tutup Addie MS.
Baca Juga:Pidato di KTT P4G, Jokowi: Kita Harus Lakukan Cara-cara yang Luar Biasa