Catat! Amien Rais Mau Bubarkan Partai Ummat Jika Partai Masyumi Lebih Besar

Apalagi melihat Partai Masyumi yang bakal merekrut anak cucu Masyumi ideologis dan biologis.

Pebriansyah Ariefana | Ria Rizki Nirmala Sari
Sabtu, 07 November 2020 | 16:34 WIB
Catat! Amien Rais Mau Bubarkan Partai Ummat Jika Partai Masyumi Lebih Besar
Amien Rais saat meluncurkan buku baru berjudul 'Pilihan Buat Jokowi: Mundur atau Terus'. (YouTube/Amien Rais Official)

SuaraBatam.id - Amien Rais akan bubarkan Partai Ummat jika Partai Masyumi lebih besar. Hal ini dikatakan Amien Rais karena diajak bergabung dengan Partai Masyumi yang kembali dideklarasikan pada Sabtu (7/11/2020).

Amin sendiri meyakini dua partai itu akan menjadi besar. Apalagi melihat Partai Masyumi yang bakal merekrut anak cucu Masyumi ideologis dan biologis.

"Kalau saya misalnya, Masyumi lebih besar, Partai Ummat saya bubarkan untuk Masyumi. Tapi, kalau partai Ummat lebih besar, please join us," kata Amien melalui virtual, Sabtu.

Melihat Partai Masyumi, Amien juga mengaku bakal mempersiapkan deklarasi Partai Ummat.

Baca Juga:Bangkit Lagi, Partai Masyumi Ajak Amien Rais dan Habib Rizieq Gabung

Tangkapan layar, politikus senior Amien Rais mendeklarasikan Partai Ummat melalui akun YouTube Amien, Kamis (1/10/2020).
Tangkapan layar, politikus senior Amien Rais mendeklarasikan Partai Ummat melalui akun YouTube Amien, Kamis (1/10/2020).

Selain itu Amien juga bakal melihat perkembangannya melalui survei yang objektif ke depannya.

"Sekitar enam bulan sampai satu tahun dengan survei yang objektif, bukan abal-abal, bukan bayaran, menggunakan aplikasi big data, elemen sampling yang ilmiah," ujar politikus senior tersebut.

Sebelumnya, Ketua Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Partai Islam Ideologis (BPU-PPII), A Cholil Ridwan mengajak sejumlah tokoh bergabung ke Partai Masyumi setelah resmi dideklarasikan pada Sabtu (7/11/2020).

Cholil mengajak pendiri Partai Ummat Amien Rais hingga pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab.

Sebelumnya Cholil sempat mengundang Amien Rais untuk ikut hadir dalam acara deklarasi Partai Masyumi yang digelar di Gedung Dakwah, Jakarta Pusat.

Baca Juga:Jelang Deklarasi Nasional, Masyumi Reborn Riau Ajak Fahri Hamzah Gabung

Namun Amien tampak tidak datang dalam acara tersebut.

Tangkapan layar, politikus senior Amien Rais mendeklarasikan Partai Ummat melalui akun YouTube Amien, Kamis (1/10/2020).
Tangkapan layar, politikus senior Amien Rais mendeklarasikan Partai Ummat melalui akun YouTube Amien, Kamis (1/10/2020).

Cholil menyebut seandainya politikus senior itu datang, dirinya akan mengajak bergabung bersama Partai Masyumi.

"Akan kita minta secara terang-terangan dan terbuka, mari lah partai umat yang beliau dirikan supaya bergabung sepenuhnya dengan Partai Masyumi," kata Cholil dalam pidatonya yang disiarkan secara virtual, Sabtu.

Menurutnya banyak cara bisa ditempuh untuk menggabungkan Partai Ummat dengan Partai Masyumi.

Hal itu bisa dilakukan karena menurutnya tidak elok kalau misalkan ada dua partai berjalan terpisah.

"Banyak cara yang bisa kita lakukan, tapi prinsipnya sangat tidak elok kalau Masyumi juga bikin partai tapi Pak Amin juga bikin Partai Ummat," tuturnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini