SuaraBatam.id - Film superhero Indonesia “Sri Asih” meraih penghargaan Next Wave Features di festival film Fantastic Fest 2023 pada 21-28 September di Austin, Texas, Amerika Serikat.
“Senang sekali rasanya film ‘Sri Asih’ mendapat apresiasi tinggi dari audiens internasional dan dari festival internasional bergengsi seperti Fantastic Fest. Tentu menang di program Next Wave Features Fantastic Fest ini menjadi kehormatan bagi saya dan seluruh kru dan pemain ‘Sri Asih’,” kata sutradara film “Sri Asih” Upi melalui pernyataan yang diterima di Jakarta, dikutip dari Antara, Kamis.
Menurut Upi, "Sri Asih" dapat menjadi pemantik semangat untuk terus berkarya dan menghasilkan cerita baru.
Film “Sri Asih” merupakan bagian dari Jagat Sinema Bumilangit (Bumilangit Cinematic Universe/BCU) dan menjadi pembuka alur bagi film-film BCU.
Baca Juga: Film Guardians of The Galaxy Vol. 3: Petualangan Baru Mencari Jati Diri
Penonton dapat mengetahui masa depan Jagat Sinema Bumilangit melalui penceritaan setiap tokoh dalam film ini yang memiliki peran penting di dalamnya.
“Ini menandakan bahwa 'Sri Asih' memang memiliki kualitas yang tidak diragukan. Penghargaan ini sekaligus memberikan kami semangat lagi untuk melahirkan karya-karya berikutnya di BCU,” kata Joko Anwar selaku produser dan ko-penulis film “Sri Asih”.
Tahun ini, Fantastic Fest menerima film-film terbaik dari seluruh dunia sehinggamenjadi tantangan bagi tim program dan juri dalam mengkurasi dan menilai seluruh film.
“Kritik mereka yang bijaksana dan profesional terhadap setiap karya mewujudkan keunggulan sinematik yang kami perjuangkan di Fantastic Fest,” kata Direktur Pemrograman Fantastic Fest Annick Mahnert. [antara]
Baca Juga: 4 Film Superhero yang Karakternya Diambil dari Nama Hewan, Ada Blue Beetle
Berita Terkait
-
Trailer Venom 3 Rilis, Patahkan Teori Terhubung ke MCU & Garfield-Verse?
-
Superhero Fatigue dan Strategi Kreatif Memulihkan Minat Tonton Superhero
-
Ini Dia ANIMART Indonesia 2023, Wadah Baru Bagi Para Wibu Berkreasi
-
Kecelakaan Saat Syuting Film, Pevita Pearce Tak Sadarkan Diri
-
9 Potret Dulu dan Kini Pemain Sri Asih, Ada Bekas Bintang Sinetron Ada Apa dengan Cinta
Tag
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Pratama Arhan Ditertawakan saat Lakukan Lemparan Jauh di Bangkok United
- Nagita Slavina Terancam Kena Cancel: Keharaman Babi Mengalahkan Korupsi dan Zina
- Temui Jalan Terjal, Striker Keturunan Indonesia Pilih Pulang ke Belanda
Pilihan
-
Berita Duka: Tokoh Mega Bintang Mudrick Sangidu Meninggal Dunia
-
Bisnis Lesu, Starbucks PHK Karyawan Mulai Maret 2025
-
Peringatan Dinkes Kaltim: Leptospirosis Mengintai di Genangan Hujan
-
Skandal Parkir Samarinda: Audit Inspektorat Siap Bongkar Ketidakwajaran Setoran
-
Maksimalkan MBG di Kaltim, Pengamat Ekonomi: Pangkas Uang Makan dan Gaji Pejabat!
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!