SuaraBatam.id - Timnas Indonesia U-23 dihadapkan jadwal super padat usai lolos ke Piala Asia U-23 2024. Skuat Garuda Muda kini akan tampil di ajang Asian Games 2022 di China.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-23 lolos ke Piala Asia U-23 2024 dengan status juara Grup K. Hasil ini didapat setelah meraih dua kemenangan, yakni melumat Taiwan dengan skor 9-0 dan mengalahkan Turkmenistan dengan skor 2-0.
Timnas Indonesia U-23 pun mencetak sejarah dengan lolos pertama kali ke Piala Asia U-23. Dalam beberapa edisi terakhir, skuat Garuda Muda selalu mandek di babak kualifikasi.
Sementara itu, Timnas Indonesia U-23 akan memulai kiprahnya di Asian Games 2022 pada 19 September mendatang. Dalam hasil drawing Asian Games 2023, tim besutan Indra Sjafri tersebut masuk ke dalam Grup F bersama Korea Utara, Kirgistan, China Taipei.
Cabang sepak bola Asian Games 2023 diikuti oleh 23 negara yang dibagi ke dalam 6 grup. Hanya 2 tim teratas di setiap grup dapat otomatis lolos ke fase gugur.
Jika Timnas Indonesia hanya bisa finish di peringkat ketiga Grup F, mereka masih bisa lolos. Syaratnya Garuda Muda masuk dalam salah satu dari 4 peringkat ketiga terbaik fase grup.
Semua pertandingan Timnas Indonesia dalam Asian Games 2023 akan diselenggarakan di Stadion Zhejian Normal University East.
Berikut jadwal Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2023.
- Selasa, 19 September 2023 Pukul 17.30 WIB: Timnas Indonesia U-23 vs Kirgizstan
- Kamis, 21 September 2023 Pukul 14.00 WIB: China Taipei vs Timnas Indonesia U-23
- Minggu, 24 September 2023 Pukul 14.00 WIB: Korea Utara vs Timnas Indonesia U-23
Berita Terkait
-
Mujur, Timnas Malaysia U-23 Lolos ke Piala Asia U-23 2024 padahal Poinnya Sama dengan Iran
-
Timnas Indonesia Masuk Pot 4 Piala Asia U-23 2024, Lagi-lagi Berpotensi Lawan Vietnam
-
Rapor Dua Pemain Naturalisasi yang Bawa Timnas Indonesia U-23 ke Piala Asia U-23 2024: Ivar Jenner Mantap
-
Tampil Bersinar, Timnas Indonesia U-23 Disorot Klub Liga Inggris
-
Media Vietnam Kaget Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Asia U-23 2024, Takut atau Meremehkan?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar