SuaraBatam.id - Fakta terbaru datang dari mantan kontestan Produce 101, Lee Ji Han yang sebelumnya dilaporkan menjadi korban dalam tragedi Halloween Itaewon.
Menurut rumor yang beredar, Lee Ji Han ternyata meninggal setelah menyelamatkan seorang gadis kecil.
Pada tanggal 29 Oktober 2022, kerumunan Itaewon di Seoul, Korea Selatan menewaskan lebih dari 150 korban.
Kejadian ini meninggalkan seluruh dunia dalam kesedihan yang mendalam.
Sebagian besar korban tragedi ini adalah orang-orang berusia 20-an dan 30-an, termasuk aktor Lee Ji Han.
Kini, seorang saksi menceritakan kisah aksi heroik sang aktor sebelum meninggal.
Sebelumnya, terungkap bahwa Lee Ji Han tidak pergi ke perayaan Halloween, tetapi pulang dari syuting, dan rumahnya terletak di dalam area Itaewon.
Menurut seorang saksi di tempat kejadian, aktor tersebut melihat seorang gadis kecil terjebak di antara kerumunan saat lewat, dan datang untuk menyelamatkannya.
Pada akhirnya, gadis itu terselamatkan, tetapi aktor itu kehilangan nyawanya.
Sebuah sumber juga mengatakan, keluarga gadis kecil itu telah mengungkapkan rasa terima kasih dan penyesalan mereka terhadap keluarga Lee Ji Han.
Sebelumnya dikabarkan, Lee Ji Han saat ini sedang dalam proses syuting untuk drama MBC “Season of Kokdu”.
Karirnya bermula saat ia mendapatkan perhatian tampil di acara audisi Mnet “Produce 101 Season 2”.
Sejauh ini, sementara berita ini menyebar di media sosial, belum ada konfirmasi resmi dari agensi aktor tersebut.
Meski demikian, netizen mengungkapkan rasa hormat terhadap aktor muda tersebut.
"Dia adalah malaikat yang akan kembali ke surga setelah menyelamatkan satu nyawa. Mulai sekarang, dia akan menjadi bintang yang bersinar di langit," ujar seorang warganet.
Berita Terkait
-
Tali Bendera Putus Semua Panik, Viral Aksi Bocah SD Panjat Tiang Demi Merah Putih
-
Aksi Heroik Damkar Loncat Jembatan Demi Selamatkan Wanita Tenggelam: Korps Cokelat Berani Gak Ya?
-
Kisah Heroik Mamay: Selamatkan Ibu dan Balita dari Maut di KM Barcelona yang Terbakar
-
Kisah Heroik Bripka Cecep, Gugur Usai Selamatkan Warga di Pesta Rakyat Maut Garut
-
Bidan Jadi Sopir Ambulans: Kisah Heroik di Dairi Akibat Efisiensi Anggaran!
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen