SuaraBatam.id - Aktris dan aktor Korea Selatan, Song Joong Ki dan Kim Tae Ri diterpa rumor kencan pada Sabtu (29/10/2022) hari ini.
Foto keduanya saat bergandengan tangan beredar di media sosial dan komunitas online.
Kedua aktor yang sama-sama membintangi film "Space Sweepers" itu terlihat sedang berjalan beriringan bersama.
Namun lantaran foto tersebut diambil dari belakang, wajah keduanya tidak terlihat di foto.
Baca Juga: Tertangkap Kamera Diduga Kencan dengan Song Joong Ki, Berikut Profil Kim Tae Ri
Dalam keterangan yang beredar di media sosial, diduga keduanya sedang berkencan di Paris pada 21 Oktober 2022.
Setelah rumor tersebut beredar, kedua agensi mereka pun angkat bicara.
Keduanya kompak membantah laporan keterlibatan hubungan romantis.
Agensi Song Joong Ki, High Zium Studio menyatakan, “Rumor kencan Song Joong Ki dan Kim Tae Ri sama sekali tidak benar."
Sementara manajemen agensi Kim Tae Ri juga berkomentar, “Rumor kencan itu sepenuhnya salah.”
Di sisi lain, rumor tersebut akhirnya diketahui sebagai foto lama pasangan Hyun Bin dan Son Ye Jin.
Padahal sebelumnya Song Joong Ki sempat menyinggung rumor kencannya lewat Instagram pada 27 Oktober lalu.
Aktor tersebut membagikan foto beberapa aturan dasar yang telah diposting di lokasi syuting film barunya.
Tulisan 'Holland', yang menyertakan tanda yang berbunyi, "No! No Shoes! Please take them off!" dan "Tidak ada kencan di set!".
Song Joong Ki baru-baru ini menyelesaikan syuting untuk drama JTBC-nya 'The Youngest Son of a Chaebol Family', saat ini sedang disibukkan dengan syuting untuk film 'Holland'.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
-
Song Hye Kyo Sebut Sudah Kebal dengan Berita dan Gosip Negatif
-
Andrew Garfield Tepis Rumor Kembali Bergabung dalam Spider-Man 4
-
Modus Baru! Model Amerika Gadungan Peras 700 Wanita di Aplikasi Kencan
-
Netflix Bantah Rumor Aktor Leonardo DiCaprio Tampil di Squid Game 3
-
Shuhua (G)I-DLE dan Hendery NCT Dirumorkan Berkencan, Agensi Masih Bungkam
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Pratama Arhan Ditertawakan saat Lakukan Lemparan Jauh di Bangkok United
- Nagita Slavina Terancam Kena Cancel: Keharaman Babi Mengalahkan Korupsi dan Zina
- Temui Jalan Terjal, Striker Keturunan Indonesia Pilih Pulang ke Belanda
Pilihan
-
Persik Kediri vs PSS Sleman Bak Bermain di Sawah, Netizen: Selokan di Tengah Lapangan!
-
Berita Duka: Tokoh Mega Bintang Mudrick Sangidu Meninggal Dunia
-
Bisnis Lesu, Starbucks PHK Karyawan Mulai Maret 2025
-
Peringatan Dinkes Kaltim: Leptospirosis Mengintai di Genangan Hujan
-
Skandal Parkir Samarinda: Audit Inspektorat Siap Bongkar Ketidakwajaran Setoran
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!