SuaraBatam.id - Pedangdut Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Peristiwa tersebut mengagetkan publik lantaran pasangan itu dikenal sangat romantis.
Kasus KDRT yang tengah dihadapi Lesti Kejora dan Rizky Billar hingga kini menjadi buah bibir sejumlah kalangan.
Baik Lesti Kejora maupun Rizky Billar kerap mengungkapkan kasih sayang dan cinta yang dimiliki.
Salah satunya seperti dalam video viral yang dibagikan oleh akun TikTok bernama @yooi670 pada Jumat (30/9/2022).
Pada video ini, tampak Lesti Kejora dan Rizky Billar yang duduk dengan santai. Lesti mengenakan pakaian yang formal, dengan celana abu-abu dan kemeja hijau.
Lesti Kejora dalam video itu terlihat mengenakan kerudung hitam yang dimodel simpel seperti biasanya. Sementara untuk aksesoris, ia hanya mengenakan kacamata besar.
Melalui video ini, ternyata Lesti Kejora mencurahkan seperti apa perasaan yang ia miliki kepada sang suami.
Apalagi Rizky Billar diceritakan pernah berulang kali menanyakan kepadanya. Tentu saja Lesti menjawab bahwa dirinya memiliki kasih sayang yang tulus kepada Rizky Billar.
Mendengar hal tersebut, Rizky pun sempat menoleh ke Lesti.
"Kasih sayang dedek tuh tulus gitu ama kakak," kata Lesti Kejora.
Ia menambahkan pula bahwa dirinya akan berusaha untuk menjadi sosok istri dan ibu yang baik. Sampai akhirnya, ia berurai air mata sembari mengatakannya.
Momen ini pun kembali menjadi sorotan bagi netizen. Apalagi sebelumnya banyak yang menganggap Lesti Kejora sebagai sosok yang cengeng.
"Ini alasan kenapa dedek sering nangis," tulis seorang warganet.
"Pasti trauma banget sih," tambah lainnya.
Berita Terkait
-
Duit Loe Kurang? Kata Nikita Mirzani Serang Baim Wong dan Paula Prank Polisi Soal KDRT, Najwa Shihab Kena Sasaran
-
Bikin Settingan Korban KDRT, Baim Wong dan Paula Verhoeven Dihujat Warganet
-
Viral Sabuk Rizky Billar Harganya Rp11 Juta, Warganet Nyinyir: Bentar Lagi Pakai Tali Rafia
-
Sentil Baim Wong Prank Polisi Soal KDRT, Deddy Corbuzier: TNI Besok!
-
Viral Aksi Baim Wong dan Paula Bikin Prank KDRT ke Polisi, Deddy Corbuzier: Ini tidak Lucu!
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya