SuaraBatam.id - Nama Bjorka terus menghiasi trending topik di Twitter sejak beberapa bulan terakhir.
Sosok yang mengaku sebagai hackers atau peretas itu menjadi sorotan karena membocorkan data-data pribadi sejumlah pejabat.
Ia sempat membocorkan surat dan dokumen rahasia dari Badan Intelijen Negara (BIN) untuk Presiden Joko Widodo.
Ia juga sempat membocorkan data pribadi dari Menkominfo, Johnny G Plate hingga ia mengganti nomor handphone pribadinya.
Selain itu, Bjorka juga sempat mengungkap data pribadi dari dalang pembunuhan aktivis Munir yang ia klaim adalah Muchdi Purwopranjono.
Lantas, Bjorka juga mengungkapkan alasannya meretas data-data tersebut adalah karena dedikasinya kepada kawannya.
Kawannya adalah seorang WNI yang berada di Warsawa, Polandia dan kerap bercerita betapa kacaunya Indonesia saat ini.
Bjorka juga sempat sesumbar mengaku tidak bisa ditemukan.
Pasalnya, sudah lebih dari 2 minggu ia memulai meretas data, ia belum juga ditemukan.
Hal itu ia sampaikan melalui akun Twitternya yang saat ini sudah menghilang.
"Do you know that you and all your people no one can do this? Because it's been 21 days since my first leak. and all of you are still confused about where to start," cuit Bjorka di akun Twitter-nya, @bjorkanisme, beberapa waktu lalu.
Bila diterjemahkan, artinya adalah "Sadar enggak sih tak seorang pun dari kalian bisa melakukan ini (mencari keberadaannya, red)? karena sudah 21 hari sejak pembocoran data pertamaku, kalian semua masih bingung dari mana memulainya".
Kini, pada Rabu (14/9/2022), pemerintah melakukan konferensi pers yang mengaku telah mengetahui identitas Bjorka.
Mewakili pemerintah, Menko Polhukam Mahfud MD menyebut saat ini kepolisian telah mengidentifikasi identitasnya.
"Kita terus menyelidiki karena sampai saat ini memang gambaran-gambaran pelakunya sudah teridentifikasi dengan baik oleh tim dan polisi.
Berita Terkait
-
Polisi Temukan 5 Gigabyte Data Rahasia Hasil Retas Bjorka, di Antaranya Milik Perusahaan Asing
-
Polisi Klaim Tangkap Bjorka, Pakar Siber: Kayaknya Anak Punk Deh
-
Fakta-fakta Penangkapan 'Bjorka', Polisi Kena Ejek 'Sosok Asli'?
-
Psikologi Publik: Mengapa Hacker Jadi Pahlawan di Mata Warganet?
-
Heboh Bjorka Asli Ngamuk Bocorkan Data Polri, Publik: Lagi Sok-sokan, Mending Tangkap Fufufafa!
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen