SuaraBatam.id - Im Si-wan yang dikenal dengan penampilannya yang manis, terkesan sebagai pria baik-baik yang penurut, malah kadang tertindas, membuatnya jadi karakter memikat di serial "Misaeng: Incomplete Life".
Sedikit berbeda di film "Emergency Declaration", membuat karakternya sebagai teroris, Jin-seok, jadi lebih mencekam.
Kejahatan Jin-seok berbanding terbalik dengan penampilannya yang rapi, necis dan terkesan polos.
"Tidak ada latar belakang dari karakter Jin-seok (di film). Saya biasanya menyelami alasan karakter beraksi saat berakting, tapi semakin sulit menemukan alasannya, semakin sulit berakting. Dengan Jin-seok, sama sekali tak ada latar belakang. Betul-betul kosong," katanya dalam wawancara dengan Korea Times, dikutip Jumat.
Di sisi lain, dia jadi punya keleluasaan untuk menciptakan sendiri narasi di balik aksi keji Jin-seok.
Film ini disutradarai Han Jae-rim, mengisahkan penyerangan teroris di pesawat. Ketika para penumpang di penerbangan komersil mulai sekarat akibat ancaman teroris, orang-orang di darat termasuk detektif In-ho (Song Kang-ho) dan orang-orang di pesawat termasuk Jae-hyuk (Lee Byung-hun) dan Hyun-soo (Kim Nam-gil) mencoba menyelamatkan nyawa banyak orang sambil menghadapi kepanikan dan ketegangan.
Im Si-wan berperan sebagai ahli biokimia yang menyimpan dendam dan merencanakan penyerangan tersebut, membahayakan lebih dari seratus penumpang yang terjebak di angkasa.
Im Si-wan mengungkapkan ia bisa merasakan kebebasan berakting sebagai penjahat di film ini. [antara]
Baca Juga: Begini Tanggapan Im Siwan Soal Peran Jahatnya di Film Emergency Declaration
Berita Terkait
-
Sinopsis My Guilty Person, Drama Korea Terbaru Im Si Wan dan Seol In Ah
-
Im Si Wan dan Seol In Ah Bakal Beradu Akting di My Guilty Person, Intip Sinopsisnya!
-
Ulasan Film Emergency Declaration: Teror di Langit dan Pertaruhan Nurani
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Mantis, Film Korea Terbaru Tayang di Netflix
-
4 Inspirasi Outfit Chic dan Rapi ala Im Si-wan untuk Tampilan Elegan
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya