SuaraBatam.id - Biasa tampil dengan rambut panjang, tiba-tiba Dian Sastro tampil dengan gaya rambut super pendek.
Hal itu diketahu dalam unggahan yang dibuat pada Rabu (13/7/2022). Dian Sastro memamerkan penampilan barunya lewat foto hitam putih.
Saking bedanya, penampilan Dian Sastro langsung bikin netizen pangling.
Dalam foto hasil jepretan fotografer bernama Hakim Satriyo itu, Dian Sastro terlihat memukau dengan rambut cepak dengan potongan poni tak rata.
Tak lama setelah diunggah, foto ibu dua anak itu langsung dibanjiri komentar pujian.
Melly Goeslaw memuji penampilannya keren banget, begitu juga warganet.
Sejumlah warganet menyebut Dian Sastro dengan rambut cepak mirip aktris dunia seperti Winona Ryder dan Song Hye Kyo.
Winona Ryder sempat membuat rambut cepak jadi tren di kalangan wanita era 90-an. Song Hye Kyo juga pernah mengusung gaya rambut pendek yang membuat penampilannya semakin memesona.
"Mbak Dian cantik sekali. Sekilas tadi saya kirain Song Hye Kyo," komentar netizen.
Baca Juga: Gadis Kretek, Serial Netflix Bertabur Bintang, Ada Arya Saloka, Dian Sastro, hingga Putri Marino
"Gue kirain Winona Ryder yawlaaa," tulis yang lain.
"Bisa kitu euy si Teteh Winona," sahut netizen lain dalam bahasa Sunda.
"Kirain tadi cowok Korea," pungkas yang lain.
Selain dua aktris di atas, bintang film "Ada Apa dengan Cinta?" tersebut juga dibilang mirip G-Dragon BIGBANG, Faye Wong, V BTS, hingga Dian Nitami waktu muda.
Tapi tenang, rambut cepak Dian Sastro ini bukan potongan asli alias hanya wig.
Berita Terkait
-
Siap Tampil Stunning di Tahun Baru dengan 5 Hairstyle ala Song Hye Kyo
-
Intip 3 Ide Outfit Rok ala Song Hye Kyo, Cocok untuk Hijabers!
-
Mengejutkan! Dian Sastro Rilis Film Baru 2026: AI Gantikan Peran Ibu yang Koma, Siap Tayang Januari
-
Dian Sastro Wujudkan Ibu AI dalam Film Esok Tanpa Ibu, Ringgo Agus Rahman sampai Nangis
-
Ringgo Agus dan Dian Sastro Bagikan Cerita di Balik Film Esok Tanpa Ibu
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar